Pihaknya memastikan pembangunan dermaga ini tak akan mengganggu lalu lintas penyeberangan. Termasuk, musim liburan mendatang.
"Yang jelas akan dikelola dengan baik, tentunya tidak sampai mengganggu aktivitas penyeberangan," tutupnya.
Tak sekadar mempercepat waktu sandar, peningkatan dermaga di Gilimanuk ini akan mendorong tumbuhnya ekonomi di Kabupaten Jembrana. Sebab, arus kendaraan yang masuk Bali akan dipermudah, tak perlu antre lama untuk bersandar.
Fasilitas dermaga ini nantinya akan mendukung tol Jawa-Bali yang sedang dikebut pemerintah pusat.
"Harapan kami, dermaga baru ini membawa dampak ekonomi, khususnya pendapatan asli daerah di Jembrana," kata Bupati Jembrana, Nengah Tamba. (hoa/far)
Load more