Malang, tvOnenews.com - Warga sekitar aliran sungai Brantas masuk wilayah Jalan MT Haryono, Kelurahan Dinoyo, Kecamatan Lowokwaru digegerkan adanya penemuan mayat bayi berjenis laki-laki dalam kondisi terapung, Minggu (14/5).
Informasi didapat tvOnenews.com, penemuan mayat bayi yang diperkirakan masih berusia 2 hari dan ditemukan warga sekitar pukul 16.45 WIB, Sabtu (13/5) sore kemarin.
"Yang menemukan warga bernama Muhammad Efendy (24) warga Jalan MT Haryono gang IX D RT 06 RW 03, Kelurahan Dinoyo, Kecamatan Lowokwaru," kata Kapolsek Lowokwaru, AKP Anton Widodo, Minggu (14/5).
Dijelaskan Anton, saat itu saksi yang sedang akan mandi di tepi aliran sungai Brantas Kelurahan Dinoyo, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang melihat sesuatu aneh terapung di tepi sungai berjarak sekitar 30 meter, kemudian saksi mendekati untuk memastikan hal tersebut.
"Ketika didekati benda terapung tersebut merupakan mayat seorang bayi berjenis lelaki yang masih berusia 2 hari dan terapung tanpa busana," jelasnya.
Kejadian ini terus dilaporkan ke perangkat RT setempat dan diteruskan ke Polsek Lowokwaru dan Tim Ambulan Satkom RJT Kota Malang untuk ditindak lanjuti.
Sementara Komandan Satkom RJT Kota Malang, Achmad Rokyatul saat dikonfirmasi mengatakan, kalau dirinya bersama timnya dihubungi Kapolsek Lowokwaru sekitar pukul 17.15 WIB untuk membantu proses evakuasi mayat bayi laki-laki.
"Pak Kapolsek telpon saya untuk proses evakuasi mayat bayi, selanjutnya dibawa ke kamar jenasah RSSA Kota Malang," ujarnya. (eco/gol)
Load more