News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Serayu akan Jadi Jalur Angkutan Sungai, Pemkab Banyumas Gelontor 1,1 Miliar

Pemkab Banyumas Jateng kembali akan menggelontorkan dana untuk angkutan Sungai Serayu. Program ini untuk membuka akses transportasi melalui sungai di Banyumas.
Jumat, 14 Januari 2022 - 23:20 WIB
Dua perahu yang akan diturunkan, menambah armada angkutan Sungai Serayu.
Sumber :
  • Tim tvOne - Sonik Jatmiko

Banyumas, Jawa Tengah - Pemkab Banyumas, Jawa Tengah kembali akan menggelontorkan dana untuk angkutan Sungai Serayu. Program ini memang untuk membuka akses transportasi melalui sungai, sekaligus alternatif mengurangi kepadatan lalu lintas darat. 

"Pemkab Banyumas sudah menyiapkan anggaran untuk pengembangan tahun ini. Ada dua, yaitu Rp 1,1 miliar untuk kolam labuh yang digunakan untuk tempat menyimpan kapal di halte Tambaknegara, selain itu ada anggaran untuk pengadaan kapal katamaran," ujar Kepala UPTD Pengelola Sarana dan Prasarana Dinas Perhubungan Kabupaten Banyumas, Taryono, Jumat (14/1/2022).

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Saat ini, sudah dioperasikan empat dermaga, yakni Papringan, Tambaknegara, Sokawera dan Tumiyang. Keeempatnya sudah diuji coba pertengahan 2021 lalu. 

Upaya pemkab, untuk mendorong dan menfasilitasi berkembangnya Angkutan Serayu Banyumas (Angsamas) terus dilakukan.

Saat ini, dua kapal milik Paguyuban Masyarakat Pariwisata Serayu (PMPS) segera berlayar dan akan dilaunching Minggu (16/1/2022) dari Dermaga Tambaknegara Rawalo.

“Kemarin di akhir Desember kita sudah melaksanakan pelatihan pembekalan keselamatan kepada awak perahu bagi paguyuban di Papringan dan Tambaknegara dan setelah kami berkomunikasi dengan Paguyuban Masyarakat Pariwisata Serayu atau PMPS prinsipnya melanjutkan rencana terdahulu,” jelas Taryono. 

Pada Minggu (16/1/2022) pagi, akan diluncurkan dua perahu baru dari PMPS di Sungai Tambaknegara. Masing-masing perahu tersebut berkapasitas 14 dan 15 penumpang dengan menggunakan mesin tempel berkapasitas 40 dan 50 PK. 

“Hingga kini, total perahu yang sudah melayani angkutan Serayu ada tiga. Satu ada di Papringan milik BUMDes Papringan. Dua milik BUMDes Tambaknegara,” tambahnya.

Terpisah, Ketua PMPS, Edi Wahono menyatakan kesiapanya untuk menurunkan dua kapal

“Mudah-mudahan Sabtu-Minggu (15-16/1) dua perahu dengan kapasitas 15 dan 14 penumpang atau sesuai tempat duduk dengan mesin tempel 50 dan 40 pk, akan saya turunkan ke Sungai Serayu," kata Edi

Kedepannya, PMPS masih menyiapkan dua perahu lagi yang lebih besar dengan kapasitas 40 penumpang.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

“Mudah-mudahan bisa segera menyusul kapal dengan 40 penumpang, kapal ini double deck, plus toilet, dapur, dan speed boat 4 penumpang,” kata Edi Wahono.

Pihaknya, masih melakukan persiapan, dengan memasang atap dan memasang nomor lambung perahu, penyiapan life jacket dan lainya. Rencananya juga akan memasang solar cell agar perahu bisa berlayar atau susur sungai malam hari. (Sonik Jatmiko/Buz)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT