News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Dikenal Alim dan Agamis, Guru Ngaji di Semarang Cabuli 16 Muridnya

Dikenal alim dan agamis, guru ngaji di Semarang tega mencabuli 16 muridnya. Kini, dia diamankan oleh Polrestabes Semarang.
Minggu, 19 November 2023 - 09:32 WIB
ILUSTRASI - Dikenal alim dan agamis, guru ngaji di Semarang cabuli 16 muridnya
Sumber :
  • RDNE Stock Project-Pexels

Semarang, tvOnenews.com - Dikenal alim dan agamis, guru ngaji di Semarang tega mencabuli 16 muridnya. 

Akibat perbuatannya, guru ngaji berinisial PR (51) warga Semarang Barat ini akhirnya diamankan oleh Polrestabes Semarang. Bahkan, kini dia sudah ditetapkan sebagai tersangka oleh pihak kepolisian. 

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Wakasatreskrim Polrestabes Semarang Kompol Aris Munandar mengatakan PR diamankan setelah adanya laporan dari orang tua korban terkait peristiwa yang menimpa anaknya. 

Dari data yang dihimpun, ada 16 korban pencabulan guru ngaji tersebut yang rata-rata masih anak di bawah umur. 

“Korban mengaji di tempat tersangka. Lalu untuk jumlah korban keseluruhan masih didata,” ujar Aris, Sabtu (18/11/2023). 

Aris mengatakan saat ini tersangka sudah ditahan dan dilakukan pemeriksaan di Mapolrestabes Semarang. Kasus tersebut kini ditangani oleh Unit PPA Polrestabes Semarang. 

"Kasus ini sudah ditangani unit PPA. Tersangka sudah ditahan," kata Kasatreskrim Polrestabes Semarang AKBP Donny Lumbantoruan. 

tvonenews

Sementara itu, Ketua RT David menambahkan PR ditangkap pada Jumat (17/11/2023). Penangkapan ini diketahui dari warga setempat. 

"Pertama tahu dapat telepon sama staf bendahara. Waktu itu masih belum terkonfirmasi. Ramai-ramainya kemarin sudah dapat informasi kalau ditahan," jelasnya saat ditemui di kediamannya. 

David menyebut jika istri tersangka juga merupakan guru ngaji di kawasan itu. 

Hanya saja lokasi tempat mengaji itu berada di RT 1. Meski demikian, aktivitas ngaji itu dilakukan di rumah PJ tapi pada akhirnya pindah ke RT lain karena muridnya makin banyak.

"Pak PR setahu saya pagi itu kerja di percetakan sore mengajar TPQ. Kalau korban tidak tahu ya ada berapa, tapi siswanya belasan," terangnya. 

Senada, Ketua RT 1 Towaf mengaku rumahnya sempat menjadi tempat PPA Polrestabes Semarang untuk meminta keterangan dari korbannya.

"Kemarin Jumat (17/11/2023) sempat dikumpulkan di sini. Ada tiga mbak-mbak PPA," terang Towaf. 

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Towaf mengaku kaget dengan kabar tersebut karena PR dikenal cukup alim dan agamis di lingkungan itu. PR bahkan sering mengisi khutbah di masjid dan memberikan nasihat. 

"Ya tidak terpikirkan sama sekali begitu. Terkejut. Beda banget dari citranya yang ditunjukkan selama ini. Apalagi korbannya anak-anak. Kasihan sekali," imbuhnya. (dcz/nsi)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT