News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Amankan Tahapan Pemilu 2024 di Jateng, TNI-Polri Gelar Sispamkota Tingkat Tinggi

Polda Jawa Tengah dan Kodam IV/Diponegoro menggelar Simulasi Pengamanan Kota (Sispamkota) tingkat tinggi untuk mengamankan tahapan Pemilu 2024 di wilayah Jateng
Senin, 31 Juli 2023 - 17:06 WIB
Kegiatan Sispamkota dalam rangka pengamanan tahapan Pemilu 2024 di Simpang Lima Kota Semarang, Senin (31/7/2023).
Sumber :
  • Tim tvOne - Didiet Cordiaz

Semarang, tvOnenews.com - Polda Jawa Tengah dan Kodam IV/Diponegoro menggelar Simulasi Pengamanan Kota (Sispamkota) tingkat tinggi untuk mengamankan tahapan Pemilihan Umum atau Pemilu 2024 di wilayah Polda Jateng.

Kegiatan ini dilaksanakan di Kawasan Simpang Lima Kota Semarang pada Senin (31/7/2023) pagi. Dalam pantauan, aparat gabungan melakukan penanganan terhadap masyarakat yang nekat membuat kerusuhan.

Petugas dengan taktiknya menghadapi amukan masyarakat yang merasa tak puas terkait dengan tahapan Pemilu. Selain merusak fasilitas umum, pengunjuk rasa ini juga membakar kendaraan dan mencoba menyerang petugas gabungan secara langsung maupun melempar benda-benda keras ke arah barikade.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Petugas juga melakukan latihan bagaimana cara mengamankan pengunjuk rasa yang menjadi provokator terjadinya aksi ricuh. Selain pengamanan ini, TNI-Polri juga melakukan simulasi evakuasi terhadap bakal calon yang akan maju di Pemilu 2024.

Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi mengatakan, kegiatan yang dilakukan bersama Kodam IV/Diponegoro ini dilakukan dalam rangka penanggulangan terkait dengan pengamanan bagi VVIP yang memiliki kontijensi yang tinggi.

Selain itu, juga menguatkan sinergitas antara TNI-Polri dalam profesionalisme melakukan kegiatan pengamanan tahapan Pemilu serentak 2024.

“Disamping kita melakukan penandatanganan SOP antara Kodam IV/Diponegoro dan Polda Jateng kita lakukan bersama untuk memangkas adanya birokrasi manakala di wilayah kita terjadi ada eskalasi kontijensi,” ujarnya di sela-sela kegiatan.

Kapolda memastikan akan menyiagakan personel di setiap aktivitas tahapan Pemilu. Hal ini bertujuan agar proses demokrasi berjalan dengan aman.

“Ada Dirpamobvit sudah tersebar di obyek vital nasional mulai Brebes sampai Rembang sudah include dan kodam wilayah akan melakukan kegiatan itu,” paparnya.

Selain pengamanan langsung, Polda Jateng juga melakukan patroli di dunia maya. Pengamanan secara online ini bertujuan untuk menangkal dan mencegah terjadinya hoax.

“Kita punya patroli siber jadi patroli siber kita di bawah Humas dan Ditreskrimsus. Ada satgas siber yang nanti ada unsur virtual police penanganan tindak pidana yang dikelola krimsus dan itu prioritas kita di Jateng,” terangnya.

Sementara itu, Pangdam IV/Diponegoro, Mayjen TNI Widi Prasetijono menjelaskan, kegiatan ini adalah satu contoh kecil bagaimana menangani hal-hal yang tidak diinginkan. Meski demikian, dirinya berharap tidak ada permasalahan yang menimbulkan kericuhan saat tahapan Pemilu.

“Kita berharap pelaksanaan Pilpres dan Pilkada lancar dapat berjalan lancar dan masyarakat bisa ikhlas menerima apapun hasilnya. Dan yang terpenting TNI-Polri selalu bersinergi,” bebernya.

Halaman Selanjutnya :
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT