News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Purwakarta Run 5K, Saipul Bahri Binzen Bilang jadi Penghormatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia

Menurut Om Zein, Purwakarta Run 5K bukan sekadar perayaan hari jadi, melainkan juga bentuk penghormatan luar biasa terhadap peringatan hari Kemerdekaan Republik Indonesia
Senin, 4 Agustus 2025 - 16:26 WIB
Bupati Purwakarta, Saipul Bahri Binzein (kaus putih) saat di acara Purwakarta Run 5K
Sumber :
  • Istimewa

Purwakarta, tvOnenews.com - Gelombang antusiasme tak terbendung membanjiri Taman Pasanggrahan Padjadjaran hari Minggu kemarin.

Ribuan pelari meramaikan acara ajang Purwakarta Run 5K tersebut.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Adapun acara Purwakarta Run 5K tersebut menjadi salah satu puncak rangkaian perayaan Hari Jadi Purwakarta ke-194 dan Kabupaten Purwakarta ke-57.

Dengan titik start dan finis yang berlokasi di alun-alun bersejarah tersebut, semangat para peserta kian menyala, menciptakan atmosfer tak terlupakan yang menyelimuti seluruh area taman.

Bupati Purwakarta, Saepul Bahri Binzein, atau yang akrab disapa Om Zein, turut hadir dalam acara tersebut.

Dalam sambutannya, Om Zein menyatakan kekagumannya terhadap semangat membara para peserta.

"Purwakarta Run 5K bukan sekadar perayaan hari jadi, melainkan juga bentuk penghormatan luar biasa terhadap peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia," kata dia, Minggu (3/8/2025).

Simbol Merah Putih berkibar gagah di tangan para pelari, merefleksikan persatuan dan semangat nasionalisme yang membuncah.

Adapun ajakan Om Zein untuk mengibarkan bendera di rumah masing-masing pun bergema, menggemakan pentingnya "Merdekakan jiwa, merdekakan hati, dan merdekakan segalanya di bumi pertiwi," kata Om Zein.

Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, Pariwisata, dan Kebudayaan (Disporaparbud) Purwakarta, Suhandi menambahkan bahwa, Purwakarta Run 5K juga memberikan sentuhan istimewa berupa penghargaan bergengsi.

Enam pelari terbaik tiga putra dan tiga putri mendapatkan medali, piagam penghargaan, serta merchandise eksklusif dari sponsor utama sebagai bentuk apresiasi atas prestasi mereka.

"Sebanyak 400 pelari pertama yang berhasil mencapai garis finis juga mendapatkan medali, sebuah tanda kehormatan yang membanggakan dan disambut antusias oleh ribuan peserta," kata Suhandi.

Peserta tidak hanya berasal dari Purwakarta, melainkan juga dari berbagai kabupaten dan kota sekitar, bahkan dari Ibu Kota Jakarta.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Hal tersebut menunjukkan daya tarik dan skala acara yang semakin meluas.

Semangat dari acara Purwakarta Run 5K menjanjikan penyelenggaraan yang lebih meriah dan spektakuler di tahun depan, menjadikannya perayaan hari jadi Purwakarta yang semakin dinantikan. (abs)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Resmi! Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2026, Kapan Lawan Vietnam?

Resmi! Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2026, Kapan Lawan Vietnam?

Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2026 resmi dirilis. Skuad Garuda membuka laga di SUGBK, hadapi Kamboja hingga big match melawan Vietnam.
Tak Mau Jumpa Timnas Indonesia, Pelatih Thailand Akui Lega Masuk Grup B Piala AFF 2026

Tak Mau Jumpa Timnas Indonesia, Pelatih Thailand Akui Lega Masuk Grup B Piala AFF 2026

Pelatih Thailand Anthony Hudson mengaku lebih nyaman berada di Grup B Piala AFF 2026 dan lega terhindar dari Timnas Indonesia meski tetap waspada lawan.
Kevin Diks Buka-bukaan soal Gagal ke Piala Dunia 2026, Tegaskan Tak Menyesal Bela Timnas Indonesia

Kevin Diks Buka-bukaan soal Gagal ke Piala Dunia 2026, Tegaskan Tak Menyesal Bela Timnas Indonesia

Kevin Diks buka suara soal kegagalan Timnas Indonesia lolos Piala Dunia 2026, akui sakitnya mimpi pupus namun siap bangkit di Piala Asia 2027.
Kejutan! Singkirkan Uzbekistan Lewat Drama Adu Penalti, China Tantang Vietnam di Semifinal Piala Asia U-23

Kejutan! Singkirkan Uzbekistan Lewat Drama Adu Penalti, China Tantang Vietnam di Semifinal Piala Asia U-23

China U-23 lolos ke semifinal Piala AFF U-23 2026 usai menyingkirkan Uzbekistan lewat drama adu penalti di Jeddah dan akan menantang Vietnam di semifinal
Debut Manis Michael Carrick! Manchester United Bungkam Manchester City 2-0

Debut Manis Michael Carrick! Manchester United Bungkam Manchester City 2-0

Michael Carrick menjalani debut manis sebagai pelatih interim Manchester United (MU). Setan Merah sukses menundukkan rival sekota Manchester City dengan skor 2-0 pada matchday ke-22 Liga Inggris 2025/26 yang digelar di Stadion Old Trafford, Sabtu (17/1/2026).
Mourinho Buka Peluang Pulang ke Real Madrid, Florentino Perez Disebut Siap Panggil The Special One ke Bernabeu

Mourinho Buka Peluang Pulang ke Real Madrid, Florentino Perez Disebut Siap Panggil The Special One ke Bernabeu

Jose Mourinho tak menutup peluang kembali ke Real Madrid usai pemecatan Xabi Alonso. Florentino Perez disebut menjadikannya kandidat utama pelatih baru.

Trending

Mourinho Buka Peluang Pulang ke Real Madrid, Florentino Perez Disebut Siap Panggil The Special One ke Bernabeu

Mourinho Buka Peluang Pulang ke Real Madrid, Florentino Perez Disebut Siap Panggil The Special One ke Bernabeu

Jose Mourinho tak menutup peluang kembali ke Real Madrid usai pemecatan Xabi Alonso. Florentino Perez disebut menjadikannya kandidat utama pelatih baru.
Debut Manis Michael Carrick! Manchester United Bungkam Manchester City 2-0

Debut Manis Michael Carrick! Manchester United Bungkam Manchester City 2-0

Michael Carrick menjalani debut manis sebagai pelatih interim Manchester United (MU). Setan Merah sukses menundukkan rival sekota Manchester City dengan skor 2-0 pada matchday ke-22 Liga Inggris 2025/26 yang digelar di Stadion Old Trafford, Sabtu (17/1/2026).
Penyebab Meninggalnya Rylan Henry Pribadi Saat Meluncur di Lintasan Ski, Cucu Konglomerat Henry Pribadi Alami Ini

Penyebab Meninggalnya Rylan Henry Pribadi Saat Meluncur di Lintasan Ski, Cucu Konglomerat Henry Pribadi Alami Ini

Kepolisian Jepang ungkap dugaan penyebab Rylan Henry Pribadi (17) cucu dari konglomerat tanah air Henry Pribadi meninggal dunia. Ternyata Rylan terlilit tali...
Kronologi Kecelakaan Rylan Henry Pribadi Saat Meluncur dari Ketinggian, Ditemukan Tergeletak di Lintasan Ski

Kronologi Kecelakaan Rylan Henry Pribadi Saat Meluncur dari Ketinggian, Ditemukan Tergeletak di Lintasan Ski

Kepolisian Jepang ungkap kronologi meninggalnya Rylan Henry Pribadi, cucu dari pendiri Napan Group, Henry Pribadi. Ternyata Rylan alami kecelakaan saat ski..
Profil Henry Pribadi, Keluarga Konglomerat Napan Group Berduka Usai Cucu Kesayangannya Meninggal Dunia

Profil Henry Pribadi, Keluarga Konglomerat Napan Group Berduka Usai Cucu Kesayangannya Meninggal Dunia

Keluarga konglomerat Henry Pribadi tengah berduka. Sang cucu Rylan Henry Pribadi meninggal dunia dalam kecelakaan ski di Jepang. Ini profil Henry Pribadi..
Twitter X Down Massal Jumat Malam, Ribuan Keluhan Pengguna Trending di Media Sosial

Twitter X Down Massal Jumat Malam, Ribuan Keluhan Pengguna Trending di Media Sosial

Twitter X down Jumat malam bikin ribuan pengguna mengeluh tak bisa login. Keluhan soal X error dan Twitter down langsung trending di media sosial.
6 Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 18 Januari 2026: Peluang Keberuntungan dan Angka Hoki Aries hingga Virgo

6 Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 18 Januari 2026: Peluang Keberuntungan dan Angka Hoki Aries hingga Virgo

​​​​​​​Simak ramalan keuangan zodiak 18 Januari 2026 untuk aries, taurus, gemini, cancer, leo, virgo lengkap peluang rezeki dan angka hoki paling update!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT