Korban kemudian dievakuasi ke RIB, selanjutnya WNA itu dibawa menuju Pelabuhan Segitiga Emas Nusa Penida. Sekitar pukul 17.25 Wita mereka telah sandar dan sudah menunggu ambulance dari Klinik Nusa Medika.
"Korban kita evakuasi menuju ke pelabuhan selanjutnya dibawa ke Klinik Nusa Medika untuk mendapatkan pertolongan atau perawatan lebih lanjut," tutup Cakra.
Selama proses evakuasi melibatkan unsur SAR dari Basarnas Bali Unit Siaga SAR Nusa Penida, Polsek Nusa Penida, Klinik Nusa Medika, kerabat korban dan masyarakat setempat. (asi/hen)
Load more