Mimika, tvOnenews.com - Hari pertama usai dilantik menjadi Penjabat Bupati Mimika Valentinus Sudarjanto menyerahkan 32 Hewan kurban Senin (26/6/2023).
Dalam sambutannya Pj.Bupati Mimika meminta kepada semua stakeholder dan seluruh masyarakat di Mimika untuk bekerja sama membangun Kabupaten Mimika dengan semangat Eme Neme Yauware yang artinya bersama bersatu kita membangun.
Sebanyak 32 ekor sapi yang akan dikurbankan oleh Pj Bupati Mimika melalui Dinas Peternakan Kabupaten Mimika.
Pj Bupati Mimika Valentinus Sudarjanto Sumito mengatakan hewan kurban yang diserahkan oleh Pemkab Mimika akan dibagikan kepada umat melalui PHBI.
“Semoga hewan kurban ini dapat bermanfaat dan dapat dibagikan kepada umat dalam rangka merayakan Idul Adha. Kami sampaikan terima kasih kepada seluruh umat atas dukungan untuk kami Pemerintah Daerah dalam rangka menjalankan pemerintahan di Kabupaten Mimikai,” ungkap Pj Bupati.
Pelantikan Valentinus tanggal 20 Juni lalu di Nabire dan pemberhentian Plt Johannes Rettob sudah mengikuti mekanisme berdasarkan Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014.
Pelantikan Pj Bupati semata-mata untuk kepentingan daerah ini, sambil menunggu kapastian hukum terkait kasus yang menjerat Johannes Rettob. Karena itu masyarakat harus tetap tenang, jika nanti pengadilan memutuskan Johannes Rettob tidak bersalah maka Johannes Rettob akan kembali menjabat sebagai Plt Bupati Mimika.
“Tadi sudah terang benderang kami jelaskan. Itu berlaku di mana-nama bukan hanya di Timika tapi di seluruh Republik Indonesia,” ujar Pj Gubernur Papua Tengah, Ribka Haluk kepada awak media usai memimpin rapat tertutup di Hotel Swiss Belinn.
Ribka kembali menegaskan bahwa Johannes Rettob hanya dinonaktifkan sementara, sambil menunggu keputusan pengadilan. (dts/ebs)
Load more