tvOnenews.com - Omongan pelatih Australia Tony Popovic dua bulan lalu soal kiprah Patrick Kluivert bersama Timnas Indonesia jadi kenyataan.
Terbaru, ucapan yang dilontarkan oleh Tony Popovic itu benar-benar terjadi setelah Australia mempermalukan Timnas Indonesia asuhan Patrick Kluivert.
Seperti diketahui, tidak disangka-sangka Timnas Indonesia malah menderita kekalahan yang begitu telak di Sydney, markas Australia dengan kemasukan lima gol.
Lima gol kemenangan Australia atas Timnas Indonesia dicetak oleh Martin Boyle, Nishan Velupillay, Lewis Miller, serta brace dari sang kapten Jackson Irvine.
Sementara itu, satu-satunya gol yang berhasil dicetak Timnas Indonesia ke gawang Australia lahir dari kaki Ole Romeny, striker milik Oxford United.
Kekalahan atas Australia membuat perjuangan Timnas Indonesia untuk lolos langsung ke putaran final Piala Dunia 2026 terasa semakin berat.
Apalagi, ketiga lawan sesama kontestan grup C telah menanti yaitu Bahrain, Jepang, dan China yang semuanya mati-matian ingin lolos ke Piala Dunia 2026.
Load more