Timnas Indonesia U-20 Dibantai Iran 0-3, Indra Sjafri Jadi Sasaran Netizen di Media Sosial: Evaluasi Pelatihnya
- PSSI
Jakarta, tvOnenews.com - Pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri, menjadi sasaran kekecewaan netizen di media sosial.
Warganet memberikan kritik tajam kepada pelatih asal Sumatera Barat itu usai Garuda Nusantara terpuruk di laga pembuka Piala Asia U-20 2024.
Dony Tri Pamungkas dan rekan-rekan tak berkutik kala menghadapi Iran pada laga perdana Grup C.
Bermain di Shenzen Youth Football Training Base Centre Stadium, Shenzen, China, Kamis (13/2/2025), Timnas Indonesia U-20 kalah telak tiga gol tanpa balas.
Hasil ini membuat pasukan Indra Sjafri terdampar di posisi juru kunci pada klasemen sementara Grup C.
Sebab pada laga lain, Uzbekistan berhasil menang tipis 1-0 atas Yaman pada laga pembuka mereka di turnamen kali ini.
Melihat hasil buruk ini, netizen pun langsung meluapkan kekecewaan di media sosial.
Indra Sjafri menjadi yang paling disalahkan atas kekalahan Skuad Garuda Nusantara.
Kritik tadi disampaikan netizen di akun Instagram @timnasindonesia.
Mereka berharap PSSI segera melakukan evaluasi atas hasil negatif ini.
"Evaluasi lah pelatihnya," kata @ardiansyah1**
"Tactical level tinggi sih ini, keren bgt skema permainan ny ... Haill Safri," sindir @jtr7**
"Akhirnya tepat seperti prediksi , komposisi pemain, strategi dan kematangan tim sangat tidak support untuk ivent ini. Sudah terlihat sejak uji coba kemarin. Mungkin seleksi pemain lebih berkualitas dan mental baja juga didukung tim pelatih yang lebih kredibel," kata @cornel_put**
"Indra sapri out lah puyeng bener liatnya," tulis @paandu.priba**
Terlepas dari hasil akhir yang jauh dari harapan, Garuda Nusantara wajib bangkit dan tidak lama larut dalam kekecewaan usai kalah telak 0-3 dari Iran.
Sebab, terdekat mereka akan menghadapi tim kuat lain di Grup C yakni Uzbekistan yang merupakan juara bertahan Piala Asia U-20 edisi sebelumnya.
Jens Raven dan kolega dijadwalkan menghadapi Uzbekistan akhir pekan ini tepatnya pada Minggu 15 Februari 2025.
Load more