Jakarta, tvOnenews.com - Shin Tae-yong telah menentukan 33 nama untuk memperkuat Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 yang telah dikonfirmasi pada Senin (25/11/2024) pagi WIB.
Sebanyak 33 nama ini akan menjalani pemusatan latihan alias TC, yang nantinya akan dipangkas menjadi 23 nama pemain.
Itu berarti ada 10 nama pemain yang bakal dicoret oleh Shin Tae-yong nantinya sebelum turnamen dimulai.
Sang pelatih asal Korea Selatan memanggil tujuh pemain yang berkarier abroad alias di luar negeri, termasuk di antaranya Marselino Ferdinan.
Selain itu, ada pula Rafael Struick, Ivar Jenner, dan Justin Hubner yang sudah mendapatkan menit bermain reguler di tim senior.
Mereka berempat pun bisa dijamin mendapatkan kesempatan bermain sebagai starter pada Piala AFF 2024 nanti.
Selain itu, pemain lain yang merupakan bagian dari tim senior, seperti Hokky Caraka dan Muhammad Ferarri pun bisa dipastikan menjadi andalan.
Namun, Pratama Arhan belum tentu menjadi pilihan utama karena ada Dony Tri Pamungkas yang merupakan pemain pilihan reguler di Persija Jakarta.
Dony Tri telah membuktikan dirinya di Timnas Indonesia U-20, menjadi salah satu senjata berharga untuk pelatih Indra Sjafri di tim berjuluk Garuda Nusantara tersebut.
Rekan setimnya di tim U-20, Kadek Arel, pun difavoritkan untuk mendapatkan tempat di lini pertahanan bersama Ferarri dan Hubner.
Kemudian, Arkhan Fikri, yang sudah mengemas tiga caps di Timnas Indonesia senior, kemungkinan akan menjadi duet Ivar Jenner di lini tengah.
Yang sulit ditebak adalah siapa yang akan mengisi pos penjaga gawang di antara Cahya Supriadi, Daffa Fasya, Erlangga Setyo, dan Ikram Algiffari.
Ikram Algiffari adalah kiper andalan Timnas Indonesia U-20 pada saat ini, namun Daffa Fasya adalah andalan STY di putaran final Piala Asia U-20 2023.
Tak cukup sampai di situ, Cahya Supriadi juga merupakan pilihan STY dalam tiga laga di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 yang dimainkan September 2022 lalu.
Jika menimbang dari situasi terkini, Daffa Fasya adalah nama yang lebih familiar, mengingat STY juga memanggilnya ke Timnas Indonesia U-23 pada Piala Asia U-23 2024 meski tak pernah memainkannya ketimbang Ernando Ari.
3-4-3: Daffa Fasya; Muhammad Ferarri, Justin Hubner, Kadek Arel; Asnawi Mangkualam, Ivar Jenner, Arkhan Fikri, Pratama Arhan; Marselino Ferdinan, Hokky Caraka, Rafael Struick
(rda)
Load more