Hukuman larangan mendampingi tim hingga empat laga dinilai berlebihan.
“Kim Jong-jin separah apa sih misconductnya? Kok sampe larangan 4x hadeh kocak,” sindir netizen.
“Kim Jong-jin larangan 4 match mendampingi? Aneh banget. Emang kayak dijegal buat biar minim analisis aja,” kata yang lain.
“Kemarin vs Qatar pemain kena denda sekarang staf. Emang susah kalo lawan anak panitia,” tulis netizen lain.
Gelombang protes dari netizen Indonesia yang merasa keberatan dengan keputusan FIFA ini bukanlah yang pertama kali terjadi.
Di ajang internasional, beberapa Timnas dari negara lain juga seringkali merasa bahwa regulasi FIFA terkadang memberikan perlakuan berbeda terhadap tim yang dianggap lebih “berpengaruh”.
Hal inilah yang kemudian memunculkan spekulasi dari publik bahwa aturan FIFA terkadang kurang tegas dan tidak konsisten.
Load more