LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong (STY)
Sumber :
  • tvonenews.com - Ilham Giovani

Seperti ini Nasib Para Pemain yang Sempat Diminati dan Dipanggil untuk Bela Timnas Indonesia tapi Malah Menolaknya

Timnas Indonesia arahan dari pelatih, Shin Tae-yong saat ini dihuni oleh banyak pemain keturunan yang sudah melewati proses naturalisasi menjadi seorang WNI.

Rabu, 30 Oktober 2024 - 20:31 WIB

tvOnenews.com - Timnas Indonesia saat ini dihuni oleh banyak pemain keturunan yang sudah melewati proses naturalisasi menjadi seorang WNI.

Sudah lebih dari satu dekade, PSSI menjalankan program naturalisasi pemain untuk membuat Timnas Indonesia semakin kuat.

Nama-nama seperti Cristian Gonzales, Raphael Maitimo, Sergio Van Dijk, Stefano Lilipaly hingga Marc Klok pernah menghiasi skuad Timnas Indonesia.


Cristian Gonzales (sumber: ANTARA Foto)

Baca Juga :

Hingga saat ini, PSSI pun masih gencar untuk berburu pemain-pemain keturunan untuk di naturalisasi dan membela Timnas Indonesia.

Sebut saja Jay Idzes, Thom Haye, Justin Hubne, Ivar Jenner, Calvin Verdonk hingga Mees Hilgers menjadi pemain-pemain andalan Timnas Indonesia saat ini.

Terbaru, kabarnya ada nama Kevin Diks yang akan segera menjalani program naturalisasi sebagai WNI.

Sebenarnya ada sejumlah nama yang sebelumnya pernah dikaitkan sebagai calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia.

Namun, tidak sedikit juga dari mereka yang ternyata pernah menolak tawaran untuk dinaturalisasi.

Berikut 3 pemain yang kabarnya menolak tawaran naturalisasi dan membela Timnas Indonesia.

1. Andri Syahputra


Andri Syahputra (sumber: Instagram @andri010)

Pertama ada pemain kelahiran Lhokseumawe yang saat ini berstatus sebagai warga negara Qatar.

Andri pernah mendapatkan panggilan memperkuat Timnas Indonesia saat usianya 19 tahun tahun 2017 silam.

Namun saat itu, Andri justru menolak panggilan tersebut dan memilih untuk fokus pada pendidikan.

Tapi ternyata, setelah itu Andri Syahputra memutuskan untuk merubah kewarganegaraannya menjadi warga negara Qatar. Andri pun sempat dapat panggilan untuk membela Timnas Qatar di kelompok umur.

Sayangnya, Andri masih kesulitan untuk menembus Timnas Qatar senior setelah mencatatkan caps di Timnas Qatar U-19 dan U-20, Andri tak sekalipun bermain di level U-23. 

Kini Andri lebih fokus bermain di level klub untuk membela tim Muaither Sports Club. 

2. Emil Audero


Emil Audero (sumber: Instagram - emil_audero)

Selanjutnya ada nama Emil Audero yang kabarnya juga menolak tawaran untuk naturalisasi dan membela Timnas Indonesia.

Meski bukan Emil yang menyampaikan hal tersebut, pernyataan dari sang ayah yakni Edi
Mulyadi seperti sebuah tolakan.

Saat itu ayah dari Emil Audero mengatakan jika anaknya ingin bermain di Piala Dunia maka dia harus bergabung dengan Timnas Italia.

“Mimpi kali, kalau Emil ingin bermain di Piala Dunia ya harus diambil di sana (Italia). Indonesia lolos Asia saja enggak, apalagi Piala Dunia. Nggak usah, apa sih penghargaannya di Indonesia,” kata ayah Emil Audero beberapa waktu lalu.

Hingga saat ini, Emil Audero sendiri masih belum mendapatkan panggilan masuk kedalam Skuad Timnas Italia.

Diketahui jika saat ini Emil Audero bermain untuk klub Como 1907 di Serie A Italia.

Tapi sayang, Emil pun masih belum mendapatkan kepercayaan dari pelatih Como 1907, Cesc Fabregas.

Tercatat dari 8 pertandingan yang sudah dijalani Como di berbagai ajang, Emil Audero baru 4 kali turun sebagai starter.

3. Jayden Oosterwolde


Jayden Oosterwolde (sumber: Instagram - Jayden Oosterwolde)

Terakhir ada pemain asal Belanda berdarah Indonesia, Jayden Oosterwolde, yang sempat mendapatkan tawaran naturalisasi dan membela Timnas Indonesia.

Kabarnya, bek kiri berumur 21 tahun itu menolak ajakan bergabung bersama skuad garuda dan ingin mengejar mimpinya untuk bermain dengan Timnas Belanda.

Demi mengejar mimpinya tersebut, Jayden Oosterwolde juga mengatakan bahwa Indonesia dan Suriname belum masuk pertimbangannya di dunia sepak bola.

Diketahui kalau Jayden Oosterwolde saat ini bermain untuk klub asal Turki yakni Fenerbahce.

(akg)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Pertamina Serius Ciptakan Ekosistem Layanan Kesehatan Berkelanjutan, Ini Buktinya

Pertamina Serius Ciptakan Ekosistem Layanan Kesehatan Berkelanjutan, Ini Buktinya

PT Pertamina (Persero) melalui Yakes Pertamina melakukan gebrakan baru secara internal dengan berkomitmen bangun ekosistem layanan kesehatan berkelanjutan.
Utang Langsung Lunas dan Rezeki Seketika Lancar, Baca Surat ini 21 Kali Pengganti Shalat Dhuha Kata Ustaz Maulana

Utang Langsung Lunas dan Rezeki Seketika Lancar, Baca Surat ini 21 Kali Pengganti Shalat Dhuha Kata Ustaz Maulana

Ustaz Maulana menganjurkan saat punya utang menggunung dan rezeki masih seret bisa rutin membaca surat dalam Al Quran selain rajin mengerjakan shalat Dhuha.
Mencuat! Bekingan Tambang Ilegal Solok Selatan, Buat Kapolri Geram hingga Perintahkan Ini

Mencuat! Bekingan Tambang Ilegal Solok Selatan, Buat Kapolri Geram hingga Perintahkan Ini

Usai terungkapnya insiden tewasnya Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, AKP Ulil Ryanto Anshari yang ditembak oleh Kabag Ops Polres Solok Selatan AKP Dadang
Amukan AKP Dadang Iskandar Usai Tembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan: Saya Makan Kau

Amukan AKP Dadang Iskandar Usai Tembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan: Saya Makan Kau

Instansi Polri kembali menyulut perhatian publik usai dua anggotanya kbali terlibat aksi saling tembak menembak di lingkungan Polres Solok Selatan, Sumatera Barat.
Polisi Ungkap Peran Erick Donovan, Si

Polisi Ungkap Peran Erick Donovan, Si "Ustaz" Sakti Penghipnosis, Jadi Eksekutor-Pantau Lokasi

Polisi mengungkap peran Ustaz Sakti bersama lika rekannya saat hipnotis korban.
Influencer Muda Ini Siap Berkontribusi Demi Wujudkan Indonesia Emas 2045, Ini Alasannya

Influencer Muda Ini Siap Berkontribusi Demi Wujudkan Indonesia Emas 2045, Ini Alasannya

Influencer darah Sunda-Jawa asal Banten Selatan, Putra Aji Sujati, menginspirasi generasi muda, khususnya di Banten, karena ingin wujudkan Indonesia Emas 2045.
Trending
Amukan AKP Dadang Iskandar Usai Tembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan: Saya Makan Kau

Amukan AKP Dadang Iskandar Usai Tembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan: Saya Makan Kau

Instansi Polri kembali menyulut perhatian publik usai dua anggotanya kbali terlibat aksi saling tembak menembak di lingkungan Polres Solok Selatan, Sumatera Barat.
Utang Langsung Lunas dan Rezeki Seketika Lancar, Baca Surat ini 21 Kali Pengganti Shalat Dhuha Kata Ustaz Maulana

Utang Langsung Lunas dan Rezeki Seketika Lancar, Baca Surat ini 21 Kali Pengganti Shalat Dhuha Kata Ustaz Maulana

Ustaz Maulana menganjurkan saat punya utang menggunung dan rezeki masih seret bisa rutin membaca surat dalam Al Quran selain rajin mengerjakan shalat Dhuha.
Mencuat! Bekingan Tambang Ilegal Solok Selatan, Buat Kapolri Geram hingga Perintahkan Ini

Mencuat! Bekingan Tambang Ilegal Solok Selatan, Buat Kapolri Geram hingga Perintahkan Ini

Usai terungkapnya insiden tewasnya Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, AKP Ulil Ryanto Anshari yang ditembak oleh Kabag Ops Polres Solok Selatan AKP Dadang
Pertamina Serius Ciptakan Ekosistem Layanan Kesehatan Berkelanjutan, Ini Buktinya

Pertamina Serius Ciptakan Ekosistem Layanan Kesehatan Berkelanjutan, Ini Buktinya

PT Pertamina (Persero) melalui Yakes Pertamina melakukan gebrakan baru secara internal dengan berkomitmen bangun ekosistem layanan kesehatan berkelanjutan.
Lupakan Kemenangan atas Arab Saudi, Media Belanda Beri Kabar Buruk untuk Timnas Indonesia Jelang Hadapi Australia pada Maret 2025

Lupakan Kemenangan atas Arab Saudi, Media Belanda Beri Kabar Buruk untuk Timnas Indonesia Jelang Hadapi Australia pada Maret 2025

Jelang hadapi Australia di lanjutan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia pada Maret 2025 mendatang, media Belanda sampaikan kabar buruk untuk Timnas Indonesia.
Bung Towel Sebut Jay Idzes Kumpulkan Pemain Tanpa Staf hingga Singgung soal Krisis Kepercayaan

Bung Towel Sebut Jay Idzes Kumpulkan Pemain Tanpa Staf hingga Singgung soal Krisis Kepercayaan

Timnas Indonesia berhasil menaklukan Arab Saudi 2-0 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (19/11/2024). 
Tanpa Shin Tae-yong, Jay Idzes Sampai Bilang Begini di Ruang Ganti Jelang Laga Kontra Arab Saudi, Kapten Timnas Indonesia: Ingat Untuk Siapa Kalian Bermain

Tanpa Shin Tae-yong, Jay Idzes Sampai Bilang Begini di Ruang Ganti Jelang Laga Kontra Arab Saudi, Kapten Timnas Indonesia: Ingat Untuk Siapa Kalian Bermain

Suasana ruang ganti Timnas Indonesia penuh semangat setelah Kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes menyampaikan hal ini meskit tanpa Shin Tae-yong. Jay Idzes bilang
Selengkapnya
Viral