tvOnenews.com - Penyerang Malaysia yang berhasil mengubur mimpi Timnas Indonesia meraih gelar Piala AFF 2010, Safee Sali ternyata pernah memberikan pernyataan jujur terkait laga final itu.
Pada partai final Piala AFF 2010 lalu, Safee Sali benar-benar menjadi momok menakutkan untuk Timnas Indonesia.
Bomber utama Timnas Malaysia itu berhasil 3 kali menjebol gawang Markus Horison di dua laga Final Piala AFF 2010.
Timnas Indonesia di Piala AFF 2010 Sumber : VIVAnews/Nurcholis Anhari Lubis
Dua gol ia lesatkan saat bermain di kandang dimana Malaysia menggilas Timnas Indonesia 3 gol tanpa balas.
Sementara satu gol lainnya ia torehkan saat bertamu ke Stadion Utama Gelora Bung karno pada leg kedua.
Tiga gol Safee Sali itu pun berhasil membawa Timnas Malaysia merebut gelar Piala AFF 2010.
Dalam sebuah kesempatan, Safee Sali pun pernah mengungkapkan cerita dibalik kemenangan Malaysia atas Timnas Indonesia saat itu.
Lewat video yang diunggah di kanal youtube Chandra Margatama, legenda Malaysia itu membagikan pengalamannya saat bermain melawan Timnas Indonesia di Piala AFF 2010.
Safee Sali (sumber: REUTERS/Samsul Said)
Safee Sali mengatakan kalau di laga final menghadapi Indonesia dirinya mendapatkan tekanan yang cukup besar.
"Ada (pressure), ada, karena mau datang ke stadion GBK pressure-nya udah ada," kata Safee Sali dikutip tvOnenews.com dari kanal YouTube Chandra Margatama.
Safee Sali juga blak-blakan mengakui jika dia merasakan tekanan yang besar dari suporter Indonesia yang dikenal fanatik.
Bahakan, Safee Sali mengungkapkan kalau sebenarnya Timnas Malaysia sempat di briefing untuk tidak melakukan selebrasi berlebih jika mencetak gol
"Sebelum masuk briefing pun, kami sudah disarankan oleh pihak keselamatan untuk tidak over reacting kalau kita ada celebration untuk menang atau gol," jelas Safee.
Safee Sali (sumber: REUTERS/Edgar Su)
Tapi, Safee Sali sendiri tetap melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Timnas Indonesia.
"Itu spontan, celebration yang cuma cium bendera di jersey aja," ujarnya.
Selain pengalamannya di laga final, Safee Sali pun mengungkapkan alasan Timnas Indonesia bisa kalah dari Malaysia.
Menurutnya, Timnas Indonesia yang tampil superior selama turnamen terlalu meremehkan kemampuan Malaysia.
"Tau (animo kemenangan Indonesia), emang tau banget, karena ya Indonesia kan udah lolos semua peringkat, jadi untuk menghadapi Malaysia ini ya mungkin Indonesia terlalu yakin. Terlalu yakin pada kebolehan," ucapnya.
"Jadi dalam sepak bola kita tidak boleh terlalu yakin, kita harus respek pihak lawan, kita harus bekerja keras, dan insyaallah hasilnya akan ada kalau kita bekerja keras," pungkasnya.
Pasalnya, saat itu animo sepak bola Indonesia sangat tinggi sehingga banyak yang yakin Garuda akan menjadi juara Piala AFF 2010.
Sayangnya, kenyataan berkata lain. Timnas Indonesia harus berpuas diri sebagai runner up atas Malaysia.
(tsy/akg)
Load more