LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Pelatih paling sukses di Liga 1, Jacksen F Tiago bicara pro kontra pemain naturalisasi timnas Indonesia.
Sumber :
  • Kolase tvOnenews / VIVA / Julio Trisaputra tvOnenews

Beda Sikap dengan Bung Towel, Pelatih Asing Tersukses di Liga Indonesia Ini Menganggap Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Itu ..

Beda sikap dengan sentilan Bung Towel, Jacksen F Tiago memberi tanggapan soal pro kontra kehadiran pemain naturalisasi di timnas Indonesia asuhan Shin tae-yong.

Selasa, 9 Juli 2024 - 11:43 WIB

tvOnenews.com - Mantan pelatih Persipura Jayapura, Jacksen F Tiago memberikan tanggapan soal pro kontra kehadiran pemain naturalisasi di timnas Indonesia asuhan Shin tae-yong.

Jacksen F Tiago merupakan pelatih asing paling sukses di Liga Indonesia, terutama ketika masih menjadi juru taktik tim Persipura Jayapura. 

Pelatih terbaik tahun 2013 itu berbicara soal perubahan signifikan timnas Indonesia di bawah asuhan Shin Tae-yong, di tengah adanya yang tidak setuju dengan program naturalisasi.

jacksen f tiago dan shin tae-yong
Kolase foto Jacksen F Tiago dan Shin Tae-yong, pelatih timnas Indonesia. 

Sebagaimana diketahui, ia turut menjadi saksi jatuh bangunnya sepak bola di Indonesia setelah dunia si kulit bundar selama 30 tahun.

Baca Juga :

Jacksen F Tiago, tentu nama yang sudah tidak asing di liga sepak bola Indonesia, ia merupakan mantan pemain yang kemudian menjadi pelatih di beberapa klub ternama di Indonesia.

Jacksen F Tiago awalnya berkarier sebagai pesepakbola asing di Indonesia, dan pernah dinobatkan sebagai pemain terbaik Liga Indonesia sekaligus membawa Persebaya meraih gelar juara musim 1996/1997.

Setelah mencapai masa prima sebagai pesepakbola asing di Liga Indonesia, Jacksen F Tiago kemudian mendapat kepercayaan sebagai manajer di Persipura pada tahun 2008.

Pelatih berusia 56 tahun itu dengan tangan dinginnya berhasil membawa Persipura menjadi juara Indonesia Super League pada musim 2008-2009, 2010-2011, dan 2012/2013, Piala Indonesia sebagai runner-up pada tahun 2009.

Pria kelahiran Rio de Janeiro Brasil ini bahkan pernah menangani timnas Indonesia pada tahun 2013 selama lima bulan.

Untuk diketahui, timnas Indonesia yang diarsiteki oleh Shin Tae-yong berhasil mengamankan tiket ke putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia setelah mengalahkan Filipina.

Tim Garuda berhasil menundukkan Filipina dengan skor akhir 2-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), pada Selasa (11/6/2024).

Peran dari pemain naturalisasi atau keturunan di skuad asuhan Shin Tae-yong ini sangat penting, seperti Thom Haye, Ragnar Oratmangoen, Rafael Struick, Ivar jenner dan Jay Idzes.

Namun, program naturalisasi yang gencar dilakukan oleh PSSI untuk prestasi dan performa timnas Indonesia ini mendapat kritik dari pengamat sepak bola nasional Tommy Welly atau disapa Bung Towel.

Bung Towel merupakan sosok paling vokal menyuarakan ketidaksetujuannya akan ketergantungan timnas Indonesia akan pemain naturalisasi.

Ia juga kerap mengkritik secara lantang pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong dalam beberapa kesempatan, bahkan dirinya pesimis tim Garuda mampu lolos putaran keempat kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Sementara itu, Jacksen F Tiago memberikan tanggapan soal performa timnas Indonesia di bawah asuhan Shin Tae-yong.

"Sekarang ini mau bicara naturalisasi atau tidak, saya rasa sah saja karena itu hak orangnya, tapi saya rasa semua orang itu punya darah Indonesia, kita tahu (mereka pemain) bahwa garis keturunan ada darah Indonesia," ucapnya dilansir youtube Helmy Yahya Bicara.

Dia menanggapi dengan santai soal pemain timnas Indonesia banyak dihuni oleh pemain naturalisasi asal Belanda.

"Memiliki garis keturunan (Indonesia), sehingga menghadapi negara lain juga sama seperti itu," paparnya.

Mantan pelatih Persipura itu mengatakan bahwa Indonesia bukan satu-satunya negara yang memakai pemain naturalisasi.

"Bukan negara Asia atau Asia Tenggara saja, tapi negara seperti Jerman, Italia, Balotelli coba bayangkan," terangnya.

Mario Balotelli merupakan mantan pemain timnas Italia, dan juga mantan striker AC Milan dan Manchester City keturunan Ghana.

Thom Haye timnas Indonesia
Thom Haye saat berhasil mencetak gol debutnya berseragam timnas Indonesia. ( Kolase tvOnenews / AFC / PSSI)

Tak hanya itu, Jacksen F Tiago kini timnas Indonesia sudah berada di jalur yang benar, dan juga menyoroti ekspresi saat Thom Haye mencetak gol debutnya.

"Satu catatan kemarin saya lihat Thom Haye cetak gol, coba lihat, saya rasa ekspresi wajah dia itu, semua orang bisa merasakan bahwa dia sangat tersentuh sekali dengan momentum itu," terangnya.

"Apakah itu bukan sebuah bukti bahwa nasionalisme, rasa bangga terhadap bangsa yang dia bela itu ada di dia, makanya menurut saya itu momentum yang sangat unik ya, dan saya biasanya kalau nonton bola suka melihat detail-detailnya," tambahnya. 

Dia berpandangan bahwa ekspresi emosional dari Thom Haye menjadi momentum yang sangat istimewa, terutama bagi para pemain naturalisasi.

"Dia menunjukkan ekspresi yang mungkin sama dengan putra bangsa yang lahir di Indonesia juga, karena di situ ada sebuah kebanggaan yang luar biasa," pungkasnya.

Manajer Akademi Borneo FC ini berharap hal-hal seperti dilakukan oleh Thom Haye itu dapat dihargai dan mendapat apresiasi. (ind)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Pertamina Serius Ciptakan Ekosistem Layanan Kesehatan Berkelanjutan, Ini Buktinya

Pertamina Serius Ciptakan Ekosistem Layanan Kesehatan Berkelanjutan, Ini Buktinya

PT Pertamina (Persero) melalui Yakes Pertamina melakukan gebrakan baru secara internal dengan berkomitmen bangun ekosistem layanan kesehatan berkelanjutan.
Utang Langsung Lunas dan Rezeki Seketika Lancar, Baca Surat ini 21 Kali Pengganti Shalat Dhuha Kata Ustaz Maulana

Utang Langsung Lunas dan Rezeki Seketika Lancar, Baca Surat ini 21 Kali Pengganti Shalat Dhuha Kata Ustaz Maulana

Ustaz Maulana menganjurkan saat punya utang menggunung dan rezeki masih seret bisa rutin membaca surat dalam Al Quran selain rajin mengerjakan shalat Dhuha.
Mencuat! Bekingan Tambang Ilegal Solok Selatan, Buat Kapolri Geram hingga Perintahkan Ini

Mencuat! Bekingan Tambang Ilegal Solok Selatan, Buat Kapolri Geram hingga Perintahkan Ini

Usai terungkapnya insiden tewasnya Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, AKP Ulil Ryanto Anshari yang ditembak oleh Kabag Ops Polres Solok Selatan AKP Dadang
Amukan AKP Dadang Iskandar Usai Tembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan: Saya Makan Kau

Amukan AKP Dadang Iskandar Usai Tembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan: Saya Makan Kau

Instansi Polri kembali menyulut perhatian publik usai dua anggotanya kbali terlibat aksi saling tembak menembak di lingkungan Polres Solok Selatan, Sumatera Barat.
Polisi Ungkap Peran Erick Donovan, Si

Polisi Ungkap Peran Erick Donovan, Si "Ustaz" Sakti Penghipnosis, Jadi Eksekutor-Pantau Lokasi

Polisi mengungkap peran Ustaz Sakti bersama lika rekannya saat hipnotis korban.
Influencer Muda Ini Siap Berkontribusi Demi Wujudkan Indonesia Emas 2045, Ini Alasannya

Influencer Muda Ini Siap Berkontribusi Demi Wujudkan Indonesia Emas 2045, Ini Alasannya

Influencer darah Sunda-Jawa asal Banten Selatan, Putra Aji Sujati, menginspirasi generasi muda, khususnya di Banten, karena ingin wujudkan Indonesia Emas 2045.
Trending
Amukan AKP Dadang Iskandar Usai Tembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan: Saya Makan Kau

Amukan AKP Dadang Iskandar Usai Tembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan: Saya Makan Kau

Instansi Polri kembali menyulut perhatian publik usai dua anggotanya kbali terlibat aksi saling tembak menembak di lingkungan Polres Solok Selatan, Sumatera Barat.
Utang Langsung Lunas dan Rezeki Seketika Lancar, Baca Surat ini 21 Kali Pengganti Shalat Dhuha Kata Ustaz Maulana

Utang Langsung Lunas dan Rezeki Seketika Lancar, Baca Surat ini 21 Kali Pengganti Shalat Dhuha Kata Ustaz Maulana

Ustaz Maulana menganjurkan saat punya utang menggunung dan rezeki masih seret bisa rutin membaca surat dalam Al Quran selain rajin mengerjakan shalat Dhuha.
Mencuat! Bekingan Tambang Ilegal Solok Selatan, Buat Kapolri Geram hingga Perintahkan Ini

Mencuat! Bekingan Tambang Ilegal Solok Selatan, Buat Kapolri Geram hingga Perintahkan Ini

Usai terungkapnya insiden tewasnya Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, AKP Ulil Ryanto Anshari yang ditembak oleh Kabag Ops Polres Solok Selatan AKP Dadang
Pertamina Serius Ciptakan Ekosistem Layanan Kesehatan Berkelanjutan, Ini Buktinya

Pertamina Serius Ciptakan Ekosistem Layanan Kesehatan Berkelanjutan, Ini Buktinya

PT Pertamina (Persero) melalui Yakes Pertamina melakukan gebrakan baru secara internal dengan berkomitmen bangun ekosistem layanan kesehatan berkelanjutan.
Lupakan Kemenangan atas Arab Saudi, Media Belanda Beri Kabar Buruk untuk Timnas Indonesia Jelang Hadapi Australia pada Maret 2025

Lupakan Kemenangan atas Arab Saudi, Media Belanda Beri Kabar Buruk untuk Timnas Indonesia Jelang Hadapi Australia pada Maret 2025

Jelang hadapi Australia di lanjutan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia pada Maret 2025 mendatang, media Belanda sampaikan kabar buruk untuk Timnas Indonesia.
Bung Towel Sebut Jay Idzes Kumpulkan Pemain Tanpa Staf hingga Singgung soal Krisis Kepercayaan

Bung Towel Sebut Jay Idzes Kumpulkan Pemain Tanpa Staf hingga Singgung soal Krisis Kepercayaan

Timnas Indonesia berhasil menaklukan Arab Saudi 2-0 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (19/11/2024). 
Tanpa Shin Tae-yong, Jay Idzes Sampai Bilang Begini di Ruang Ganti Jelang Laga Kontra Arab Saudi, Kapten Timnas Indonesia: Ingat Untuk Siapa Kalian Bermain

Tanpa Shin Tae-yong, Jay Idzes Sampai Bilang Begini di Ruang Ganti Jelang Laga Kontra Arab Saudi, Kapten Timnas Indonesia: Ingat Untuk Siapa Kalian Bermain

Suasana ruang ganti Timnas Indonesia penuh semangat setelah Kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes menyampaikan hal ini meskit tanpa Shin Tae-yong. Jay Idzes bilang
Selengkapnya
Viral