tvOnenews.com – Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong kedapatan menonton pertandingan Ivar Jenner bersama Jong Utrecht, Sabtu (2/3/2024) dini hari WIB.
Ini menjadi kunjungan klub pemain Timnas Indonesia pertama Shin Tae-yong sejak kedatangannya di Belanda pada Kamis (29/2/2024) lalu.
Kunjungan Shin Tae-yong di laga Ivar Jenner ini dibagikan melalui unggahan assisten Timnas Indonesia, Kim Jong-jin di Instagram pribadinya.
Dalam foto tersebut, Shin Tae-yong hadir ditemani Kim Jong-jin dan agen pemain Fardy Bachdim yang kerap membantu melakukan pendekatan dengan pemain keturunan.
Walaupun dalam laga tersebut Ivar Jenner tampil penuh, hal tersebut tak dapat mengelakan kekalahan 1-3 Jong Utrecht atas tuan rumah NAC Breda.
Kedatangan Shin Tae-yong ke Belanda ini merupakan salah satu agendanya untuk mengunjungi klub-klub dan memeriksa kondisi pemain Timnas Indonesia yang berkarir di Eropa.
"29 Februari perjalanan bisnis ke Belanda. Perjalanan bisini Eropa ini mencakup pemeriksaan pengkodisian menyeluruh untuk kunjungan pemain dari klub kami," ungkap Shin Tae-yong di unggahan Instagram pribadinya.
Shin Tae-yong berpeluang untuk hadir di pertandingan Liga Belanda lainnya, antara SC Heerenveen dan Fortuna Sittard yang juga akan bertanding pada Minggu (3/3/2024) mendatang.
Dua klub tersebut memang diisi dengan calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia, yakni Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On yang membela SC Heerenveen serta Ragnar Oratmangoen yang membela Fortuna Sittard.
SC Heerenven akan menjamu PEC Zwolle dalam lanjutan pekan ke-24 Liga Belanda, Minggu (3/3/3024) pukul 20.30 WIB. Sedangkan Fortuna Sittard akan bertemu Excelsior pada pukul 22.45 WIB. (ilm/hfp)
Load more