Jakarta, tvOnenews.com - Bek Timnas Indonesia, Shayne Pattynama, mengaku mendapat banyak tawaran bergabung dari klub-klub lain setelah tidak memperpanjang kontrak dengan Viking FK.
Shayne memutuskan hengkang karena tidak sepakat dengan tawaran kontrak baru yang disodorkan. Padahal, dia memberi sinyal masih kerasan dengan klub yang dibelanya tersebut sejak April 2021.
"Dari sisi saya, saya yang menolak itu (kontrak baru)," kata Shayne dari YouTube Vikingpodden, dikutip Jumat (15/12/2023).
"Banyak tawaran yang datang dan banyak hal yang telah terjadi. Saya hanya akan menunggu dengan sabar, menemukan waktu yang tepat dan mengambil keputusan yang tepat," ujar Shayne.
Berbagai spekulasi kemudian berembus soal klub baru Shayne setelah pergi dari Viking FK. Sang pemain kabarnya masih berhasrat melanjutkan karier di Eropa.
Turki lantas dikabarkan bakal menjadi salah satu tempat berlabuh Shayne. Pemain naturalisasi Timnas Indonesia itu bahkan dikaitkan dengan tim raksasa Liga Turki, yakni Besiktas.
Rumor itu mencuat setelah merujuk unggahan Shayne Pattynama di media sosial, yang mana sempat merapat ke Istanbul, Turki.
Namun, Shayne enggan menyebut detail soal tim yang akan dibelanya pada masa mendatang. Dia masih menimbang dengan cermat agar tidak salah dalam menentukan pilihan.
"Sekarang saya belum tahu (soal klub baru). Akan tetapi, dalam waktu dekat kita akan tahu kejelasannya," ujar Shayne Pattynama.
"Saya tidak tahu apakah bakal tetap di Norwegia atau pindah ke negara lain. Menurut saya, semua kemungkinan bisa terjadi di sepak bola ini," kata Shayne.
Sepanjang musim ini, Shayne sudah mengemas 32 pertandingan bersama Viking FK di berbagai kompetisi. Sosok 25 tahun itu turut menyumbang satu gol dan lima assist untuk klubnya.
Shayne Pattynama juga sudah menorehkan lima pertandingan sejak debut di Timnas Indonesia. Dia pun berhasil mencetak satu gol ketika Timnas Indonesia kalah 1-5 dari Irak. (mir)
Load more