LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Marc Grosjean, Pelatih KMSK Deinze, klub yang dibela oleh Marselino Ferdinan.
Sumber :
  • Instagram/KMSKDeinze

KMSK Deinze Ketagihan Pemain dari Indonesia, Sudah Punya Marselino Ferdinan, Kabarnya Mau Datangkan Saddil Ramdani, Bakal Terwujud?

kecemerlangan Marselino Ferdinan di KMSK Deinze sontak membuat Presiden dan pelatih klub disebut-sebut merasa perlu kembali mendatangkan Pemain Indonesia.

Minggu, 3 September 2023 - 11:09 WIB

tvOnenews.com - kecemerlangan Marselino Ferdinan di klub kasta kedua Liga Belgia KMSK Deinze sontak membuat Presiden dan pelatih klub disebut-sebut merasa perlu kembali mendatangkan Pemain Indonesia.

Marselino Ferdinan sebagai salah satu talenta terbaik yang dimiliki Indonesia saat ini, terlebih lagi di usianya yang masih sangat muda. 

Kesuksesan Marselino Ferdinan menunjukkan kemampuannya di liga Belgia membuat Presiden klub mencoba cari-cari nama baru di Skuad Garuda untuk didatangkan ke Oranye - Hitam.


Marselino Ferdinan dan pelatih KMSK Deinze, Marc Grosjean.

Baca Juga :

Sepertinya KMKS Deinze kali ini akan mencoba melakukan perburuan barunya untuk mengisi posisi gelandang kanannya

Kesempatan ini membuka peluang bagi pemain Indonesia lainnya untuk berlabuh ke Deinze khususnya bagi para pemain yang memang sudah menapaki kerasnya liga di luar Indonesia.

Presiden klub Deinze disebut-sebut siap mencari talenta dari Indonesia lagi dalam waktu dekat.

Setidaknya pihak klub berharap dapat menemukan bibit baru seperti Marselino Ferdinan.

Nama yang paling santer muncul terdengar adalah Saddil Ramdani. Pemain Timnas Indonesia yang kini merumput di Liga Malaysia dengan klub Sabah FC ini dirasa cocok dengan sepak bola Belgia.

Pasalnya gaya bermain Saddil dinilai bisa memenuhi kriteria persaingan di Liga Belgia yang menonjolkan skill, solo run, serta adu body di atas lapangan hijau.

Apabila Saddil benar bergabung dengan Deinze akan menjadi tandem gila dengan Marselino Ferdinan pasalnya keduanya bisa menjelma paket lengkap untuk skuad Oranye - Hitam. 

Simak beberapa kelebihan Saddil Ramdani bisa jadi pertimbangan KMSK Deinze.


Pemain Timnas Indonesia, Saddil Ramdani
.

1.  Di Sabah FC Saddil Ramdani kerap dikenal sebagai pemain yang punya kecepatan tinggi. Aksi solo run-nya sering membuat kerepotan para pemain lawan. 

Pemain yang punya keahlian kaki kiri ini sering mengeksploitasi sisi kanan lawan. Ia kerap mengiris pertahanan musuh dengan solo run berbahaya miliknya.

2. Pemain satu ini memang punya skil spesialis berupa gocekan yang diberi julukan gocekan pecel lele oleh para pecinta sepak bola Indonesia.

Julukan itu didasari dari asal daerah Saddil Ramdani yakni Lamongan, yang punya makanan khas soto dan pecel lele.  

Aksi gocekan Saddil ini terlihat seperti lele licin yang ingin masuk penggorengan dengan liukan khasnya. Barangkali beberapa skill di atas bisa menjadi opsi pertimbangan presiden klub KMSK Deinze untuk meminang Saddil Ramdani dari Sabah FC.  

Presiden Deinze disebut-sebut masih membutuhkan banyak talenta muda untuk skuad utama mereka. Tim kasta kedua Liga Belgia ini ingin melakukan regenerasi skuad. 

KMSK Deinze juga bertekad untuk promosi ke Liga 1 Belgia dengan kekuatan pemain dari Asia atau Asia Tenggara.  

Saat ini, klub yang dibela Marselino Ferdinan itu masih terbenam di klasemen terdasar sementara. Imbas dari kekalahan di laga perdana melawan Patro Eisden (1-0).  

Pada laga tersebut Marselino terpaksa tak diturunkan oleh pelatih Marc Grosjean lantaran faktor kesehatannya yang kurang baik.

3. Entah di Sabah FC ataupun saat membela Timnas Indonesia, Saddil Ramdani kerap mencetak gol dari tendangan set piece.

Ia kerap menceploskan bola dengan mudah ke gawang lawan lewat tendangan pisang khas miliknya. 

Sepak terjang Merselino Ferdinan di KMSK Deinze

Dilansir dari Transfermarkt Marselino Ferdinan awalnya memiliki nilai pasar seharga 1,2 miliar Rupiah pada 2021 saat bersama Persebaya Surabaya.

Bukan tanpa alasan, Marselino sudah menjadi tulang punggung Persebaya Surabaya dan menjadi pemain muda terbaik Liga 1 pada Tahun 2022 yang lalu. 

Tak hanya itu, ia juga meraih predikat pemain muda terbaik Piala AFF 2022 dan juga berhasil membantu Timnas Indonesia meraih medali emas SEA Games 2023 yang lalu.  

Tak ayal dirinya menjadi tumpuan Timnas Indonesia di berbagai level mulai dari level senior u-23 hingga U-20. 

Berbekal segudang pengalaman tersebut Marselino dapat beradaptasi cukup baik di Belgia bersama timnya saat ini K.M.S.K Deinze, musim lalu ia turun dari 4 laga bersama Deinze dan mampu mencetak satu gol.

Hanya butuh waktu satu tahun, nilai transfer Marsel kembali meroket mencapai 3,7 miliar Rupiah menyusul penampilan apiknya di Timnas Indonesia.  

Ketika sudah bersama Deinze, per 30 Mei 2023 harga pasaran Marselino Ferdinan semakin melonjak tajam hingga mencapai 5, miliar Rupiah.  

Belum diketahui secara pasti berapa gaji per bulan Marsel di KMSK Deinze. Apabila merujuk pada aturan Liga Belanda maka klub diwajibkan untuk menggaji pemain dari luar Eropa minimal 25.000 Euro per bulan atau sekitar 429,5 juta. 

Marselino sendiri merupakan prospek besar Eropa setelah dirinya berhasil menunjukkan kegemilangannya di Belgia. Tak ayal jika KMSK Deinze langsung mengikat pemain nomor punggung 27 itu dengan gaji yang fantastis. 

Marselino bergabung dengan klub sejak Januari 2023. Sejauh ini pihak klub terlihat puas dengan permainan pemain yang besar di Persebaya itu. Marsel selalu bisa menjadi andalan tim di setiap laganya.

Gelandang serang kelahiran Jakarta itu juga berhasil mengantarkan Timnas Indonesia level senior ke putaran final Piala Asia 2023 dan Timnas Indonesia U-2- ke Piala Asia.

Bahkan Marselino Ferdinan menjadi pemain termuda yang sukses menjebol gawang Nepal di kualifikasi piala Asia 2023.

Berkat deretan prestasi cemerlang di usia masih muda ini tak heran jika nilai pasar Marselino Ferdinan meroket. (amr/ind)

Baca artikel terkini dari tvOnenews.com selengkapnya di Google News, Klik di sini
 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Posisi Marselino Ferdinan Terancam, Pemain Keturunan Belanda-Depok ini Mulai Dilirik Shin Tae-yong untuk Gabung Timnas Indonesia? Ternyata...

Posisi Marselino Ferdinan Terancam, Pemain Keturunan Belanda-Depok ini Mulai Dilirik Shin Tae-yong untuk Gabung Timnas Indonesia? Ternyata...

Pemain keturunan Belanda-Depok ini bisa mengancam posisi Marselino Ferdinan jika bergabung dengan Timnas Indonesia.
Update! Keluarga Pelaku Bicara Keberadaan Indra Septiarman, Singgung Pembunuh Gadis Cantik Penjual Gorengan Diminta Harus Melakukan Ini

Update! Keluarga Pelaku Bicara Keberadaan Indra Septiarman, Singgung Pembunuh Gadis Cantik Penjual Gorengan Diminta Harus Melakukan Ini

Keluarga tersangka Indra Septiarman meminta pelaku pembunuh gadis cantik penjual gorengan Nia Kurnia Sari (NKS) untuk segera melakukan ini ke pihak berwajib.
Tak Banyak yang Tahu, Justin Hubner Pernah Minta Satu Syarat Ini Saat Diminta Bela Timnas Indonesia: Jika Ingin Saya Datang, Beri Saya...

Tak Banyak yang Tahu, Justin Hubner Pernah Minta Satu Syarat Ini Saat Diminta Bela Timnas Indonesia: Jika Ingin Saya Datang, Beri Saya...

Justin Hubner bicara jujur soal satu syarat yang ia minta ke PSSI saat dirinya ditawari untuk membela Timnas Indonesia, tak disangka ternyata...
Rumput GBK Kembali Disinggung, Justin Hubner Blak-blakan Bilang Hasil Imbang Timnas Indonesia vs Australia itu Gara-gara...

Rumput GBK Kembali Disinggung, Justin Hubner Blak-blakan Bilang Hasil Imbang Timnas Indonesia vs Australia itu Gara-gara...

Justin Hubner menyinggung masalah kondisi rumput stadion GBK yang dianggap mempengaruhi penampilan Timnas Indonesia saat melawan Australia.
Begini Alasan TNI AU Pesan 4 Helikopter Airbus H145 Langsung Dikirim ke PTDI, Ternyata

Begini Alasan TNI AU Pesan 4 Helikopter Airbus H145 Langsung Dikirim ke PTDI, Ternyata

TNI Angkatan Udara (AU) memesan empat unit helikopter Airbus H145 yang rencananya bakal dikirim langsung ke PT Dirgantara Indonesia (PTDI).
Heboh! Remaja di Ponpes Meninggal Dunia Diduga Akibat Bully, Ingatkan Pesan Ustaz Khalid Basalamah Jangan Takut Orang Tua Harus...

Heboh! Remaja di Ponpes Meninggal Dunia Diduga Akibat Bully, Ingatkan Pesan Ustaz Khalid Basalamah Jangan Takut Orang Tua Harus...

Tengah dihebohkan dengan kasus dugaan perundungan atau bully hingga meninggal dunia di Pondok Pesantren (Ponpes). Kedua orang tua korban, Tri Wibowo dan Yuli ..
Trending
Ruben Onsu Sampai Termehek-mehek Ungkap Kedekatan Sarwendah dengan Betrand Peto: Sarwendah Tahu Saya Lemah...

Ruben Onsu Sampai Termehek-mehek Ungkap Kedekatan Sarwendah dengan Betrand Peto: Sarwendah Tahu Saya Lemah...

Ruben Onsu sampai termehek-mehek bahas kedekatan Sarwendah dengan anak asuhnya, Betrand Peto alias Onyo. Bahkan Sarwendah pun tak kuasa menitihkan air mata
Sosok Indra Septiarman Akhirnya Keluar dari Persembunyiannya, Keluarga Memohon-mohon Warga Tak Main Hakim Sendiri..

Sosok Indra Septiarman Akhirnya Keluar dari Persembunyiannya, Keluarga Memohon-mohon Warga Tak Main Hakim Sendiri..

Jejak IS alias Indra Septiarman (26) tersangka pembunuhan gadis penjual gorengan Nia Kurnia Sari (18) di Padang Pariaman mulai terendus warga. Ia keluar dari...
Heboh! Remaja di Ponpes Meninggal Dunia Diduga Akibat Bully, Ingatkan Pesan Ustaz Khalid Basalamah Jangan Takut Orang Tua Harus...

Heboh! Remaja di Ponpes Meninggal Dunia Diduga Akibat Bully, Ingatkan Pesan Ustaz Khalid Basalamah Jangan Takut Orang Tua Harus...

Tengah dihebohkan dengan kasus dugaan perundungan atau bully hingga meninggal dunia di Pondok Pesantren (Ponpes). Kedua orang tua korban, Tri Wibowo dan Yuli ..
Sirah Nabawiyah: Peran Siti Khadijah RA dalam Dakwah Islam, Sosok yang Selalu Menenangkan Hati Nabi Muhammad SAW

Sirah Nabawiyah: Peran Siti Khadijah RA dalam Dakwah Islam, Sosok yang Selalu Menenangkan Hati Nabi Muhammad SAW

Khadijah RA adalah orang pertama yang ditermui Nabi Muhammad SAW setelah menerima wahyu pertama di Gua Hira saat bulan Ramadhan. Khadijah RA adalah wanita mulia
Ikut Sarwendah atau Ruben Onsu? Tak Disangka, Ternyata Betrand Peto Malah Lebih Pilih…

Ikut Sarwendah atau Ruben Onsu? Tak Disangka, Ternyata Betrand Peto Malah Lebih Pilih…

Setelah perceraian Ruben Onsu dan Sarwendah, Betrand Peto justru lebih pilih tinggal bersama Sarwendah. Kebebasan menjalani hobi jadi salah satu alasannya.
Setelah Gabung Timnas Indonesia, Wak Haji Ragnar Oratmangoen Baru Blak-blakan Bilang Ketidaksukaannya Terhadap Indonesia, Sejujurnya...

Setelah Gabung Timnas Indonesia, Wak Haji Ragnar Oratmangoen Baru Blak-blakan Bilang Ketidaksukaannya Terhadap Indonesia, Sejujurnya...

Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia asal Belanda, Ragnar Oratmangoen bicara jujur soal ketidaksukaannya terhadap Indonesia, usai gabung Skuad Garuda. Katanya
Jelang Timnas Indonesia Kontra Bahrain dan China, Mees Hilgers Peringatkan Jay Idzes dkk Satu Hal Ini demi Lolos ke Piala Dunia 2026

Jelang Timnas Indonesia Kontra Bahrain dan China, Mees Hilgers Peringatkan Jay Idzes dkk Satu Hal Ini demi Lolos ke Piala Dunia 2026

Calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Mees Hilgers memperingatkan Jay Idzes dkk satu hal penting jelang melawan Bahrain dan China demi lolos ke Piala Dunia 2026.
Selengkapnya