tvOnenews.com - Jelang partai El Clasico menghadapi Real Madrid di Final Piala Super Spanyol, pelatih Barcelona, Xavi Hernandez memberikan pujian kepada lawannya tersebut.
Pertandingan ini bakal berlangsung di Stadion King Fahd, Senin (15/1/2023) pukul 02.00 WIB.
Pasalnya, Madrid lebih banyak pengalaman di partai final sehingga sudah mengetahui apa yang harus dilakukan untuk memenangkan pertandingan.
"Kami harus menunjukkan ambisi dan keinginan kami, pada akhirnya, untuk memenangkan trofi," kata Xavi dikutip dari situs resmi Barcelona.
Xavi menambahkan, Barcelona harus memenangkan pertandingan kontra Madrid, meski mengakui tidak akan mudah.
Sebagai pemain, Xavi sempat merasakan partai final menghadapi Madrid yang menurutnya sangat sulit.
Namun, dia berharap, para pemain tetap termotivasi serta menjaga konsentrasi sepanjang pertandingan.
"Ketika saya menjadi pemain, saya merasakan tekanan yang sama seperti sekarang karena kami adalah Barca dan itu tidak pernah berubah," katanya.
Barcelona diuntungkan karena tidak ada pemain yang absen pada laga kali ini, termasuk sang mesin gol, Robert Lewandowski.
Hal ini menambah kepercayaan diri Xavi bahwa Barcelona bisa memberi kekalahan untuk Madrid.
"Kami harus menunjukkan bahwa kami memiliki kepribadian dan gaya permainan kami. Kami harus berhati-hati terhadap serangan balik mereka di mana mereka kuat. Tujuannya adalah menyerang dan bertahan sebaik mungkin," ucapnya.
Di samping itu, Xavi berbicara soal hubungannya dengan pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti.
Dia mengaku sangat menghormati Ancelotti dan menyebut pelatih asal Italia itu sebagai orang yang menggeluti sepak bola dengan baik.
"Kami tidak perlu melewati batas , ini pertarungan olahraga, tidak ada yang lain. Kami harus menunjukkan kekaguman dan rasa hormat terhadap lawan kami ," kata Xavi. (fan)
Load more