News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Mantan Incaran Chelsea dan Bayern, Mile Svilar Putuskan Masa Depan di AS Roma

AS Roma dikabarkan telah mencapai kesepakatan penuh dengan kiper asal Serbia, Mile Svilar, untuk memperpanjang kontraknya hingga Juni 2030.
Selasa, 8 Juli 2025 - 23:19 WIB
Mantan Incaran Chelsea dan Bayern, Mile Svilar Putuskan Masa Depan di AS Roma
Sumber :
  • ANTARA

Jakarta, tvOnenews.com - AS Roma dikabarkan telah mencapai kesepakatan penuh dengan kiper asal Serbia, Mile Svilar, untuk memperpanjang kontraknya hingga Juni 2030.

Penjaga gawang berusia 25 tahun itu dijadwalkan meneken kontrak barunya pada Jumat (11/7) waktu setempat, seperti dilaporkan Football Italia dan Sky Sport Italia, Selasa (8/7/2025).

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Svilar menjelma menjadi salah satu pilar utama Giallorossi setelah tampil impresif sepanjang musim 2024/2025.

Penampilannya yang konsisten membuatnya dinobatkan sebagai Kiper Terbaik Serie A, sekaligus menjadi kunci bagi Roma dalam meraih tiket ke kompetisi Eropa musim depan.

Keberhasilan Svilar menjaga stabilitas di bawah mistar membuat Roma berupaya keras mengamankan jasanya di tengah minat sejumlah klub elite Eropa, seperti Chelsea, Bayern Muenchen, Manchester United, hingga Galatasaray.

Namun, sang pemain memilih bertahan dan memperkuat komitmennya bersama klub Ibu Kota Italia itu.

Menurut Corriere dello Sport, dalam kontrak barunya Svilar akan menerima kenaikan gaji signifikan, dari 1 juta euro (sekitar Rp19 miliar) menjadi 3,5 juta euro (sekitar Rp66 miliar) per tahun, ditambah bonus performa.

Kesepakatan ini dimungkinkan berkat perubahan regulasi kontrak olahraga di Italia, yang kini memperbolehkan perpanjangan kontrak hingga delapan tahun.

Svilar disebut merasa bahagia tinggal di Roma, baik secara profesional maupun pribadi.

Ia menyambut baik peluang untuk menjadi bagian dari proyek jangka panjang klub, sekaligus menegaskan komitmennya di tengah spekulasi transfer.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Dengan mengikat Svilar hingga 2030, manajemen Roma berharap dapat membangun siklus baru yang kompetitif, dengan kiper tim nasional Serbia tersebut sebagai fondasi utama di lini pertahanan.

Keputusan ini juga menjadi sinyal kuat bahwa Roma ingin mempertahankan identitas serta konsistensi tim, sekaligus membendung ketertarikan dari klub-klub besar yang terus mengawasi perkembangan sang kiper.(ant/lgn)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Carrick Akhirnya Angkat Bicara usai Casemiro Dipastikan Hengkang dari MU, Ungkap Fakta Mengejutkan Ini

Carrick Akhirnya Angkat Bicara usai Casemiro Dipastikan Hengkang dari MU, Ungkap Fakta Mengejutkan Ini

Michael Carrick menegaskan Casemiro sangat berambisi mengakhiri kariernya di Manchester United (MU) dengan prestasi, meski dipastikan hengkang akhir musim ini.
Tak Cuma Melon, Viva Yoga Bidik Hilirisasi Nasional hingga Ekspor di 154 Kawasan Transmigrasi

Tak Cuma Melon, Viva Yoga Bidik Hilirisasi Nasional hingga Ekspor di 154 Kawasan Transmigrasi

Kementerian Transmigrasi menegaskan pengembangan kawasan transmigrasi ke depan tidak lagi bertumpu pada produksi komoditas mentah semata, melainkan diarahkan pada hilirisasi berbasis potensi lokal, investasi, hingga orientasi ekspor.
Carrick Sindir Ruben Amorim? Sang Pelatih Malah Puji Habis-habisan Bintang Muda MU

Carrick Sindir Ruben Amorim? Sang Pelatih Malah Puji Habis-habisan Bintang Muda MU

Michael Carrick memuji Kobbie Mainoo sebagai simbol regenerasi Manchester United (MU). Gelandang muda itu kembali bersinar dan masuk rencana kontrak baru klub.
Dikabarkan Overdosis? Polisi Bilang Begini Soal Selebgram Lula Lahfah Meninggal Dunia

Dikabarkan Overdosis? Polisi Bilang Begini Soal Selebgram Lula Lahfah Meninggal Dunia

Dunia maya digegerkan dengan adanya informasi soal selebgram Lula Lahfah ditemukan meninggal dunia di Apartemen Essence Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Jumat (23/1/2026) malam.
Pemain Eropa Merumput di Indonesia, John Herdman Ungkap Manfaat Besar di Timnas Indonesia

Pemain Eropa Merumput di Indonesia, John Herdman Ungkap Manfaat Besar di Timnas Indonesia

Pelatih timnas Indonesia John Herdman menegaskan keputusan para pemain diaspora bermain di kompetisi domestik tidak dipandang sebagai hal negatif.
Polda Metro Jaya Benarkan Selebgram Lula Lahfah Meninggal Dunia, Pacar Reza Arap Ditemukan di Apartemen

Polda Metro Jaya Benarkan Selebgram Lula Lahfah Meninggal Dunia, Pacar Reza Arap Ditemukan di Apartemen

Polda Metro Jaya mengungkap selebgram Lula Lahfah, pacar Reza Arap ditemukan meninggal dunia di apartemen di Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Jumat (23/1/2026).
background

Pekan ke-22

Trending

Selebgram Lula Lahfah Dikabarkan Meninggal Dunia, Trending di X Kekasih Reza Arap Itu Disebut OD

Selebgram Lula Lahfah Dikabarkan Meninggal Dunia, Trending di X Kekasih Reza Arap Itu Disebut OD

Akun instagram milik selebgram sekaligus artis Lula Lahfah diserbu netizen usai kekasih dari Reza Arap itu dikabarkan meninggal dunia.
Polda Metro Jaya Benarkan Selebgram Lula Lahfah Meninggal Dunia, Pacar Reza Arap Ditemukan di Apartemen

Polda Metro Jaya Benarkan Selebgram Lula Lahfah Meninggal Dunia, Pacar Reza Arap Ditemukan di Apartemen

Polda Metro Jaya mengungkap selebgram Lula Lahfah, pacar Reza Arap ditemukan meninggal dunia di apartemen di Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Jumat (23/1/2026).
Pep Guardiola Kibarkan Bendera Putih? Blak-blakan Sebut Arsenal Tim Terbaik Saat Ini

Pep Guardiola Kibarkan Bendera Putih? Blak-blakan Sebut Arsenal Tim Terbaik Saat Ini

Pep Guardiola mengakui Arsenal sebagai tim terbaik dunia saat ini. Manchester City menghadapi tantangan berat mengejar puncak klasemen Liga Inggris musim ini.
Pemain Eropa Merumput di Indonesia, John Herdman Ungkap Manfaat Besar di Timnas Indonesia

Pemain Eropa Merumput di Indonesia, John Herdman Ungkap Manfaat Besar di Timnas Indonesia

Pelatih timnas Indonesia John Herdman menegaskan keputusan para pemain diaspora bermain di kompetisi domestik tidak dipandang sebagai hal negatif.
Dikabarkan Overdosis? Polisi Bilang Begini Soal Selebgram Lula Lahfah Meninggal Dunia

Dikabarkan Overdosis? Polisi Bilang Begini Soal Selebgram Lula Lahfah Meninggal Dunia

Dunia maya digegerkan dengan adanya informasi soal selebgram Lula Lahfah ditemukan meninggal dunia di Apartemen Essence Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Jumat (23/1/2026) malam.
Sudah di Indonesia, 3 Pemain Keturunan Eropa Bisa OTW Dinaturalisasi dan Dipanggil John Herdman ke Timnas untuk Piala AFF

Sudah di Indonesia, 3 Pemain Keturunan Eropa Bisa OTW Dinaturalisasi dan Dipanggil John Herdman ke Timnas untuk Piala AFF

John Herdman mulai menyusun kerangka Timnas Indonesia jelang Piala AFF 2026. Tiga pemain keturunan di Liga 1 disebut bisa menjadi opsi naturalisasi buat Garuda.
Top 3 Bola 23 Januari 2026: Gaji Jesse Lingard di Persib Bandung, Thom Haye Gigit Jari, hingga Al Nassr Bangkit

Top 3 Bola 23 Januari 2026: Gaji Jesse Lingard di Persib Bandung, Thom Haye Gigit Jari, hingga Al Nassr Bangkit

Rangkuman Top 3 Bola hari ini: rumor Jesse Lingard ke Persib, peluang jadi pemain termahal Liga 1, dan kebangkitan Al Nassr.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT