Roma terus memberikan tekanan mereka. Pada menit ke-26, sepakan Chris Smalling sepak pojok masih terhalau oleh pertahanan Genoa.
Kali ini percobaan datang dari Henrikh Mkhitaryan pada menit ke-32, tetapi serangan cepat Roma masih sulit menembus pertahanan Genoa.
Dua menit berselang, tendangan bebas jarak jauh Sergio Oliveira yang mengarah ke pojok kanan bawah diamankan kiper.
Genoa terus dibombardir serangan Roma, tetapi skor 0-0 tetap bertahan hingga babak pertama selesai.
Genoa memulai babak kedua dengan lebih agresif. Sepakan Stefano Sturaro berakhir melebar ke kiri gawang, sementara peluang dari Manolo Portanova diamankan Patricio.
Roma membuang peluang bagus pada menit ke-55. Umpan silang Karsdorp dari kanan mengarah ke Smalling yang tidak terkawal, tetapi sundulannya di depan gawang malah melambung.
Tekanan bertubi-tubi dilancarkan oleh skuat asuhan Jose Mourinho tersebut, tetapi belum ada yang mampu dikonversi menjadi gol.
Load more