Gelandang timnas Italia itu kemudian melakukan percobaan menembak dari dalam kotak penalti. Namun, tendangan Locatelli masih melambung di atas gawang kawalan Vanja Milinkovic-Savic.
Juventus punya kesempatan lagi pada menit ke-31 ketika Fedrico Gatti mengirim umpan ke kotak penalti yang kemudian diteruskan Vlahovic. Namun, Milinkovic-Savic berhasil menyelamatkan gawangnya.
Torino mendapatkan peluang pertamanya pada menit ke-43 melalui aksi Raoul Bellanova melakukan operan satu-dua dari sayap kanan dan kemudian melepaskan umpan.
Nikola Vlasic berhasil melepaskan diri dari penjaga namun tandukannya masih melebar. Skor 0-0 mengakhiri permainan di babak pertama.
Juventus berupaya melanjutkan dominasinya di babak kedua, namun yang terjadi malah Torino balik menyerang.
Granata lebih sering menguasai permainan di awal babak kedua, namun Juve membalas melalui Chiesa pada menit ke-57. Sayangnya, tembakannya masih terblokir.
Pelatih Massimiliano Allegri mencoba mengubah gaya permainan dengan mengirim Samuel Iling-Junior dan Kenan Yildiz untuk menggantikan Chiesa dan Filip Kostic pada menit ke-64.
Load more