tvOnenews.com - Juventus berhasil meraih kemenangan tipis dengan skor 1-0 pada saat menjamu Fiorentina di Allianz Stadium, Turin, dalam laga lanjutan Liga Italia Serie A 2023/2024, Senin (8/4) dini hari WIB.
Ada tiga gol offside yang tercipta dalam pertandingan ini dan ketiganya dicetak oleh Juventus.
Pertama adalah melalui Weston McKennie pada saat pertandingan baru berlangsung selama enam menit. Namun, dia memang sudah jelas offside sehingga tak ada keraguan dalam hal itu.
Pada menit ke-12, Juventus kembali mencetak gol. Upaya Federico Gatti memanfaatkan Filip Kostic dimentahkan tiang gawang.
Dusan Vlahovic menyambar bola muntah dan melesakkannya ke gawang. Namun, bola sempat mengenai Gleison Bremer sebelum masuk ke gawang sehingga terhitung offside.
Pada upaya ketiga, Juventus akhirnya mencetak gol yang sah dalam situasi sepak pojok, setelah tandukan Bremer menghantam tiang gawang.
Gatti berada di tempat yang tepat untuk memaksimalkan bola muntah dan dia berada dalam posisi onside untuk situasi kali ini.
Juventus mencetak gol lagi pada menit ke-32 melalui Dusan Vlahovic, yang memaksimalkan bola dari Weston McKennie.
Namun, lagi-lagi gol tersebut dianulir karena McKennie dianggap sudah offside ketika menerima umpan dari Federico Chiesa.
Skor 1-0 mengakhiri babak pertama dan Juventus menurunkan intensitas permainan mereka di babak kedua.
Bianconeri hampir menggandakan skor ketika upaya Filip Kostic memberikan umpan ke mulut gawang disentuh oleh Nikola Milenkovic.
Bola hasil sentuhan bek Fiorentina itu mengarah ke gawang namun masih sedikit melebar sehingga gol bunuh diri batal terjadi.
Kenan Yildiz masuk menggantikan Federico Chiesa dan hampir mencetak gol pada sentuhan pertamanya. Namun, Michael Kayode meredam peluang untuk sang wonderkid.
La Viola hampir menyamakan skor pada menit ke-74 ketika Nico Gonzalez melepaskan tembakan mematikan dari jauh.
Namun, Wojciech Szczesny berhasil melakukan penyelamatan gemilang dengan menyentuh bola, yang akhirnya dimentahkan tiang gawang.
Skor 1-0 ini tetap bertahan hingga laga berakhir dan Juventus akhirnya meraih kemenangan pertamanya di Serie A Liga Italia dalam lima partai terakhir. (rda)
Load more