Bursa Transfer AC Milan: Jurnalis Italia Beberkan Rencana Rossoneri Soal Breel Embolo, Jadi Idaman Tapi Bukan Prioritas
- FIFA
Jakarta, tvOnenews.com – Klub Serie A, AC Milan, dikabarkan terus berburu tambahan amunisi untuk memperkuat skuad mereka jelang musim kompetisi yang akan datang.
Terbaru, Milan disebut tengah mempertimbangkan untuk merekrut striker milik AS Monaco, Breel Embolo, yang dibanderol hanya 15 juta euro.
Harga tersebut dinilai cukup terjangkau dan sesuai dengan anggaran klub.
Menurut laporan Sky Italia, Milan telah menjalin komunikasi awal dengan pihak Embolo untuk menjajaki kemungkinan transfer.
Bahkan, sudah ada pembicaraan lanjutan yang menunjukkan adanya ketertarikan nyata. Embolo sendiri disebut terbuka untuk hijrah ke San Siro, sinyal positif bagi manajemen Rossoneri.
Meski harganya terjangkau, namun pemain asal Swiss itu belum masuk dalam daftar prioritas utama AC Milan.
Hal ini tak lepas dari catatan produktivitasnya selama membela Monaco, di mana ia mencetak 22 gol dan 13 assist dalam 89 pertandingan.
Angka tersebut dinilai belum cukup meyakinkan untuk menjadi ujung tombak utama yang diidamkan klub.
Jurnalis transfer ternama, Matteo Moretto, mengungkapkan melalui kanal YouTube Fabrizio Romano bahwa nama Embolo memang sempat ditawarkan ke Milan sejak awal Juni lalu.
Namun, statusnya saat ini masih sebatas opsi cadangan.
“Embolo adalah nama yang ditawarkan oleh beberapa perantara. Milan mempertimbangkannya, tapi dia bukan pilihan utama, bahkan bukan yang kedua,” ujar Moretto, dikutip dari MilanNews.
Dibandingkan dengan striker top lain seperti Dusan Vlahovic, Embolo memang punya keunggulan dari sisi harga dan gaji yang lebih terjangkau.
Monaco juga hanya mematok harga tetap tanpa tambahan klausul atau variabel lainnya.
Sempat terjadi negosiasi antara Embolo dan klub Turki, Besiktas, namun pembicaraan itu tidak berlanjut.
Untuk saat ini, Milan masih fokus mengejar target lain. Embolo baru akan dievaluasi lebih lanjut jika opsi utama gagal direalisasikan.
Nama Dusan Vlahovic sendiri masih berada dalam daftar buruan Rossoneri.
Dengan waktu yang masih tersisa di bursa transfer musim panas ini, segala kemungkinan tetap terbuka.
(sub)
Load more