Jakarta, tvOnenews.com - Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert mendapat kabar baik dari calon kiper Timnas Indonesia, Emil Audero.
Pasalnya, kiper berusia 28 tahun tersebut masuk tim terbaik Serie B alias kasta kedua Liga Italia 2024-2025 pekan ke-27 versi Sofascore.
Kepastian itu setelah Emil Audero tampil gemilang saat memperkuat Palermo ketika mengalahkan Cosneza 3-0 pada Minggu (23/2/2025) malam WIB.
Dalam pekan ke-27 Serie B Liga Italia itu, Emil Audero bermain sebagai starter dan sukses mencatatkan clean sheets alias nirbobol.
Calon kiper Timnas Indonesia itu berhasil melakukan beberapa penyelamatan penting. Tercatat, dia membuat 6 saves alias penyelamatan.
Load more