Jakarta, tvOnenews.com - Pemain bintang Timnas Indonesia, Calvin Verdonk, merasa ada skandal setelah klubnya, NEC Nijmegen, menderita kekalahan telak di laga kontra Go Ahead Eagles.
Verdonk kembali bermain untuk klubnya, NEC Nijmegen, dalam laga lanjutan kasta tertinggi Liga Belanda, Eredivisie, Sabtu (7/12/2024) kemarin.
Namun, NEC kalah telak dengan skor 0-5 dalam lawatan ke Stadion De Adellarshorst tersebut, menghadapi Go Ahead Eagles.
Oliver Edvardsen menjadi mimpi buruk bagi klub Calvin Verdonk tersebut, dengan mencetak hattrick, selagi dua gol lagi diukir oleh Enric Llansana dan Dean James.
Sang pemain Timnas Indonesia diandalkan sebagai starter dan tetap berada di lapangan hingga wasit meniupkan peluit panjang.
Setelah pertandingan, Verdonk mengaku bahwa itu adalah kekalahan yang memalukan dan penuh skandal bagi klubnya, karena mereka benar-benar tidak mampu menyaingi lawan.
Load more