Jakarta, tvOnenews.com - Nasib apes harus dirasakan penyerang anyar milik klub Liga Spanyol Valencia, Rafa Mir yang ditangkap oleh Garda Sipil Spanyol atas tuduhan pelecehan seksual.
Melansir dari laman ESPN, disebutkan bahwa pemain 27 tahun tersebut melakukan pelecehan seksual terhadap wanita yang identitasnya tidak diungkapkan.
Lebih lanjut, pihak Valencia dikabarkan sudah mengetahui penangkapan Rafa Mir dan siap bekerja sama dengan pihak berwenang dalam proses penyelidikan.
Menurut berbagai sumber, peristiwa itu terjadi Sabtu hingga Minggu dini hari waktu setempat saat pesepak bola itu mengadakan pesta pribadi di rumahnya.
Garda Sipil Spanyol telah menangkap seorang pria lainnya yang diduga terlibat dalam kekerasan seksual tersebut.
Sebagai informasi, Rafa Mir adalah merupakan salah satu pesepak bola yang memiliki karier cukup baik di Liga Spanyol
Musim ini, mantan penggawa SD Huesca tersebut harus jalani masa peminjaman dari Sevilla menuju Valencia.
Sepanjang kariernya, tercatat Rafa Mar mampu mencetak 31 gol serta memberikan 2 assists dari 119 penampilan di kasta teratas Liga Spanyol.
Penyerang kelahiran Cartagena itu telah dua kali bermain musim ini, tetapi belum mencetak gol.
Sebelum dipinjamkan ke Valencia, tercatat Mir pernah bermain untuk Wolverhampton Wanderers di Liga Inggris pada 2017 hingga 2018.
Dia jarang dimainkan oleh Wolves sebelum diboyong Sevilla pada 2021. Di sana dia tampil 105 kali dan mencetak 24 gol dalam semua kompetisi.
Di level timnas, tercatat Mir pernah membawa Spanyol juara Piala Eropa 2019 U-21 dan meraih medali perak Olimpiade 2020.
Akan tetapi, dirinya belum sekalipun bermain untuk timnas senior Spanyol. (ant/sub)
Load more