tvOnenews.com - Pemain Persib Bandung, Daisuke Sato akan bergabung dengan skuad Filipina untuk putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Filipina akan menjalani dua laga kandang melawan Vietnam dan Indonesia di Stadion Rizal Memorial, Manila pada 16 dan 21 November 2023 mendatang.
Daisuke Sato sempat bergabung dengan skuad Persib saat menjamu Arema FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Rabu (8/11/2023). Namun Sato tak diturunkan dalam pertandingan yang berakhir dengan skor 2-2 itu.
Setelah libur dua hari, Daisuke Sato pun pamit untuk membela Filipina.
"Saya libur dua hari dan setelah itu segera bergabung membela timnas Filipina, jadi saya tidak sabar untuk menanti agenda di depan," kata Sato pada tvOnenews.com baru-baru ini.
Sato mengaku punya target pribadi untuk dua pertandingan bersama tim dengan julukan The Azkals ini.
"Target pribadi saya adalah menghadapi laga dengan baik dan meraih kemenangan bersama tim saya. Saya antusias melihat ke depan di ajang ini," kata Sato.
Daisuke Sato menjadi satu dari banyak pemain Filipina yang bermain di Liga Indonesia. Bagi Sato, pertemuam Filipina melawan Indonesia ini pun menjadi salah satu laga yang paling dinantikan.
"Ya saya sangat antusias karena saya berada di sini sejak musim lalu, terutama karena ada beberapa teman setim saya di timnas Garuda," kata Sato.
"Saya antusias karena akan bertemu mereka sebagai lawan saat ini dan saya melihat ke depan untuk ini," kata Sato. (hfp)
Load more