tvOnenews.com - Klub Major League Soccer (MLS), Inter Miami mencoba menikung Barcelona dan Al-Hilal untuk merekrut bintang Paris Saint-Germain (PSG), Lionel Messi.
Kontrak pemain asal Argentina itu resmi tidak diperpanjang oleh PSG sehingga dia berstatus bebas transfer pada akhir musim nanti.
Sejumlah klub pun diisukan tertarik untuk mendatangkan Messi. Beberapa di antaranya adalah Barcelona dan Al-Hilal di Liga Arab Saudi.
Barcelona ingin mendatangkan Messi kembali, tetapi terkendala masalah keuangan yang belum memenuhi syarat La Liga.
Sementara Al-Hilal disebut-sebut sudah menyiapkan dana hingga 400 juta dolar untuk mengontrak pemain berusia 35 tahun tersebut.
Inter Miami mencoba untuk merebut kesempatan mendatangkan Messi yang dilaporkan masih bimbang dengan masa depannya.
Dilansir dari Catalan Sport, Messi mendapat tawaran kontrak dari Inter Miami selama empat tahun dengan gaji 50 juta dolar per tahun.
Inter Miami menilai, kedatangan La Pulga bisa merevolusi sepak bola di negara Amerika Serikat.
Lionel Messi. Foto: PSG.
Tim yang dimiliki mantan bintang MU, David Beckham ini pun mencoba mendatangkan Sergio Busquets.
Pemain asal Spanyol itu telah resmi meninggalkan Barcelona dan sedang bernegosiasi dengan Inter Miami.
Selain itu, Messi juga punya properti di Amerika yang membuat peluangnya datang bisa lebih besar.
Sebelumnya, pelatih PSG, Christophe Galtier mengonfirmasi bahwa Messi akan keluar akhir musim nanti.
Pertandingan melawan Clermont di Liga Prancis bakal menjadi penampilan Messi terakhir bersama PSG.
"Saya mendapat hak istimewa untuk melatih pemain terbaik dalam sejarah sepak bola. Sabtu ini akan menjadi pertandingan terakhirnya di Parc des Princes, dan saya harap dia menerima sambutan yang paling hangat," katanya. (fan)
Load more