LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Gelandang Sevilla Nemanja Gudelj (kiri) merayakan gol yang dicetaknya ke gawang PSV Eindhoven
Sumber :
  • Antara

Sevilla Sukses Menang 3-0 atas Klub Belanda PSV Eindhoven Untuk Ringankan Langkah ke Leg Kedua Play Off Liga Europa

Sevilla menang meyakinkan dengan skor 3-0 atas PSV Eindhoven pada pertandingan leg pertama putaran playoff Liga Europa di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Seville

Jumat, 17 Februari 2023 - 06:14 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Sevilla menang meyakinkan dengan skor 3-0 atas PSV Eindhoven pada pertandingan leg pertama putaran play off Liga Europa di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Seville, Jumat (17/2/2023) dini hari WIB.

Dengan kemenangan itu, langkah Sevilla semakin ringan untuk mencapai fase 16 besar. Kedua tim akan kembali bertemu di markas PSV pada Jumat (24/2/2023) mendatang, demikian catatan laman resmi UEFA.

Tim tamu asal Belanda PSV mencoba mengambil inisiatif serangan sejak awal. Xavi Simons mencoba peruntungannya dengan melepaskan tembakan dari luar kotak penalti yang melenceng dari gawang.

Setelah PSV lebih banyak mengendalikan jalannya permainan pada fase awal laga, perlahan-lahan Sevilla mulai mampu mengimbangi tamunya. Mereka kemudian menciptakan ancaman pertama ke gawang lawan melalui operan Jesus Navas yang disambut upaya Bryan Gil yang belum tepat sasaran.


Momen penting laga tersebut terjadi menjelang turun minum. Pada menit ke-47, mantan pemain Sevilla Luuk de Jong keliru saat memberi operan. Bola kemudian diserobot Oliver Torres , yang mengoperkannya kepada Navas, untuk diumpankan kepada Youssef En Nesryi dan dikonversi menjadi gol.

Ketika babak kedua baru berlangsung lima menit, Sevilla sudah mampu menggandakan keunggulannya.

Pada menit ke-50, Sevilla melakukan lemparan ke dalam cepat untuk diterima Torres yang kemudian mengirimkannya kepada pemain pengganti Lucas Ocampos, yang sempat bergerak memutar badan sebelum melepaskan sepakan akurat merobek gawang PSV.

Gawang PSV kembali kemasukan untuk ketiga kalinya pada menit ke-50. Diawali umpan panjang Rakitic yang diterima Ocampos, bola dikirimkan dengan sepakan tumit untuk disambar gelandang Serbia Nemanja Gudelj.

PSV berusaha untuk merespon ketertinggalan tiga gol tersebut. Mereka menciptakan sejumlah peluang melalui Joey Veerman dan Ramalho, namun gol balasan belum juga dapat tercipta.

Sampai fase akhir laga, Sevilla juga masih berupaya memperbesar keunggulan. Tetapi baik Sevilla maupun tamunya tidak mampu mencetak gol tambahan ataupun gol hiburan. Sevilla pun menatap pertandingan leg kedua dengan rasa optimistis.

Daftar susunan pemain:

Sevilla: Bono, Jesus Navas, Tanguy Nianzou, Loic Bade (Fernando 17'), Nemanja Gudelj, Marcos Acuna (Gonzalo Montiel 70'), Oliver Torres (Erik Lamela 70'), Joan Jordan, Ivan Rakitic, Bryan Gil (Lucas Ocampos 46'), Youssef En Nesyri (Suso 62')

PSV Eindhoven: Walter Benitez, Jordam Teze, Ramalho, Jarrad Branthwaite, Patrick van Aanholt (Mauro Junior 74'), Guus Til (Thorgan Hazard 62'), Ibrahim Sangare, Joey Veerman, Ismael Saibari, Luuk de Jong (Fabio Silva 62'), Xavi Simons. (ant/ade)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Muncul Pertanyaan Lebih Afdhol Shalat Witir Sebelum atau Sesudah Tahajud Ustaz Adi Hidayat Ungkap Ada 2 Pemahaman Disepakati

Muncul Pertanyaan Lebih Afdhol Shalat Witir Sebelum atau Sesudah Tahajud Ustaz Adi Hidayat Ungkap Ada 2 Pemahaman Disepakati

Sebagai umat muslim menjalankan shalat tahajud dan witir sudah menjadi paket komplit dalam rangkaian ibadah sunnah. Bila dilakukan rutin baik sekali, penjelasan
Jelang Pemungutan Suara Pilkada Serentak 2024, Menkomdigi Meutya Hafid Imbau Masyarakat Gunakan Hak Pilih

Jelang Pemungutan Suara Pilkada Serentak 2024, Menkomdigi Meutya Hafid Imbau Masyarakat Gunakan Hak Pilih

Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi), Meutya Hafid mengajak seluruh masyarakat hadir di Tempat Pemungutan Suara (TPS), Rabu (27/11/2024).
Ini Respons Netizen Malaysia Usai Difahamkan Timnas Indonesia Putri, Singgung Pemain Keturunan di Piala AFF 2024

Ini Respons Netizen Malaysia Usai Difahamkan Timnas Indonesia Putri, Singgung Pemain Keturunan di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia Putri menang 1-0 atas Malaysia di Stadion Nasional Laos Baru, Vientiane, Selasa (26/11/2024). 
Jelang Fan Meeting di Jakarta, Jung Hae In Sapa Penggemar: Buat Kenangan Bersama di Akhir 2024

Jelang Fan Meeting di Jakarta, Jung Hae In Sapa Penggemar: Buat Kenangan Bersama di Akhir 2024

Bintang drama Korea top Love Next Door, Jung Hae In akan menyambangi Jakarta bulan depan tepatnya 7 Desember 2024.
Jelang Fan Meeting di Jakarta, Jung Hae In Sapa Penggemar: Buat Kenangan Bersama di Akhir 2024

Jelang Fan Meeting di Jakarta, Jung Hae In Sapa Penggemar: Buat Kenangan Bersama di Akhir 2024

Bintang drama Korea top Love Next Door, Jung Hae In akan menyambangi Jakarta bulan depan tepatnya 7 Desember 2024.
Aktor Jung Hae In Akan Kembali Sapa Fans Jakarta Bulan Depan, Simak Detailnya

Aktor Jung Hae In Akan Kembali Sapa Fans Jakarta Bulan Depan, Simak Detailnya

Aktor ternama asal Korea Selatan, Jung Hae In akan kembali menyapa fans Indonesia bulan depan tepatnya 7 Desember 2024.
Trending
Musim Hujan Mulai Datang, Ini Rekomendasi Makanan Manis yang Cocok Dinikmati Bersama

Musim Hujan Mulai Datang, Ini Rekomendasi Makanan Manis yang Cocok Dinikmati Bersama

Bulan berakhiran "ber" sudah berjalan, hal tersebut diyakini sebagai bulan dengan musim hujan.
Aktor Jung Hae In Akan Kembali Sapa Fans Jakarta Bulan Depan, Simak Detailnya

Aktor Jung Hae In Akan Kembali Sapa Fans Jakarta Bulan Depan, Simak Detailnya

Aktor ternama asal Korea Selatan, Jung Hae In akan kembali menyapa fans Indonesia bulan depan tepatnya 7 Desember 2024.
Tren Kirim Hadiah ke Artis Luar Negeri Mencuat, Berikut Cara yang Dapat Dilakukan

Tren Kirim Hadiah ke Artis Luar Negeri Mencuat, Berikut Cara yang Dapat Dilakukan

Para fans artis luar negeri kini sudah banyak hal yang dilakukan untuk diketahui oleh artisnya.
Persidangan Kasus Korupsi Timah Harvey Moeis Cs, Saksi Beberkan Status Smelter di Bangka Belitung

Persidangan Kasus Korupsi Timah Harvey Moeis Cs, Saksi Beberkan Status Smelter di Bangka Belitung

Aktivis lingkungan Bangka Belitung (Babel), Elly Rebuin dihadirkan sebagai saksi dalam persidangan kasus dugaan korupsi PT Timah, dengan terdakwa Harvey Moeis, Reza Andriansyah, dan Suparta.
Jakarta Masuk Tur Dunia wave to earth, Catat Tanggalnnya!

Jakarta Masuk Tur Dunia wave to earth, Catat Tanggalnnya!

Membawakan konser bertajuk 'Play With Earth! 0.03 World Tour', wave to earth mengumumkan daftar kota pertama yang disambanginya.
Jangan Kaget Ikhtiar Lunasi Utang Terkabulkan kalau Mau Tidur Baca Doa Ini, Kata Ustaz Khalid Basalamah Anjuran Nabi Muhammad SAW

Jangan Kaget Ikhtiar Lunasi Utang Terkabulkan kalau Mau Tidur Baca Doa Ini, Kata Ustaz Khalid Basalamah Anjuran Nabi Muhammad SAW

Doa pelunas utang ini masuk dalam amalan istimewa karena bisa membantu dan percepat melunasi utang-utang anda. Simak penjelasan Ustaz Khalid Basalamah ternyata
Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Ungkit Kemenangan atas Timnas Indonesia: Sebenarnya, Kami Sangat Menderita karena...

Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Ungkit Kemenangan atas Timnas Indonesia: Sebenarnya, Kami Sangat Menderita karena...

Walaupun sudah berlalu dua minggu lepas, pelatih Jepang Hajime Moriyasu tiba-tiba mengungkit kemenangan atas Timnas Indonesia di Jakarta kepada media setempat.
Selengkapnya
Viral