Bak Petir di Siang Bolong, Carrick Dihantam Kabar Sangat Buruk dari Pahlawan MU Saat Menang Atas Arsenal
- REUTERS/Dylan Martinez
Di bawah arahan Carrick, peran Dorgu mengalami perubahan signifikan dengan ditempatkan lebih ofensif sebagai pemain sayap kiri. Perubahan posisi tersebut terbukti efektif, karena ia sukses mencetak gol dalam kemenangan 2-0 atas Manchester City dan kembali mencatatkan gol penting saat menghadapi Arsenal.
Kontribusi Dorgu sepanjang musim ini juga terbilang solid dan konsisten. Pemain internasional Denmark tersebut telah tampil sebanyak 22 kali di Liga Inggris dengan catatan tiga gol dan tiga assist, sebuah statistik yang mencerminkan pengaruh besarnya di lini serang United.
Cedera yang dialami Dorgu menambah daftar panjang pemain MU yang harus menepi. Ia kini menyusul Matthijs de Ligt, bek asal Belanda yang lebih dulu absen setelah mengalami cedera punggung sejak Desember dan telah melewatkan 11 pertandingan terakhir. (fan)
Load more