Michael Carrick Kembali ke Old Trafford, Manchester United Masuki Era Interim
- instagram Michael Carrick
Jakarta, tvOnenews.com - Manchester United dikabarkan semakin dekat menunjuk Michael Carrick sebagai manajer interim hingga akhir musim.Â
Langkah tersebut diambil menyusul pemecatan Ruben Amorim serta hasil mengecewakan pada putaran ketiga Piala FA setelah kalah dari Brighton & Hove Albion akhir pekan lalu.
Manchester United disebut berpeluang mengumumkan penunjukan Carrick secara resmi dalam waktu dekat. Targetnya, mantan gelandang Setan Merah itu sudah memimpin sesi latihan perdana di Carrington pada Rabu waktu setempat.
Dalam rencana tersebut, Carrick dikabarkan akan didampingi oleh Steve Holland, mantan asisten pelatih tim nasional Inggris, serta Jonathan Woodgate. Woodgate sebelumnya pernah bekerja bersama Carrick saat keduanya berada di Middlesbrough, dan akan mengisi jajaran staf kepelatihan di Old Trafford.
Carrick terlihat berada di pusat latihan Carrington pada Selasa, meski para pemain tim utama Manchester United telah lebih dulu diliburkan. Libur tersebut memang telah dijadwalkan sebelum kekalahan United dari Brighton pada laga Piala FA, Minggu (11/1).
Pembicaraan lanjutan antara Carrick dengan CEO Manchester United, Omar Berrada, serta direktur olahraga Jason Wilcox, berlangsung pada Senin. Pertemuan tersebut menyusul pembicaraan tatap muka pertama yang digelar pada Kamis pekan lalu dan menjadi bagian dari proses finalisasi keputusan manajemen klub.
Selain Carrick, nama Ole Gunnar Solskjaer juga sempat masuk dalam pembahasan. Mantan manajer Manchester United itu dilaporkan telah bertemu dengan Berrada dan Wilcox pada Sabtu. Namun, laporan yang dikutip dari ESPN menyebut bahwa pelatih asal Norwegia tersebut bukan kandidat terdepan dan akhirnya kalah bersaing dengan Carrick.
Manajemen Manchester United disebut lebih condong memilih Carrick karena dinilai sebagai pelatih yang lebih terlibat langsung dalam sesi latihan dan pengembangan pemain. Penilaian tersebut merujuk pada pengalamannya saat menjadi bagian dari staf kepelatihan United pada periode sebelumnya.
Saat Ole Gunnar Solskjaer menukangi Manchester United pada rentang 2018 hingga 2021, banyak tugas kepelatihan lapangan didelegasikan kepada Kieran McKenna dan Michael Carrick. Kepribadian serta kualitas kepelatihan Carrick kala itu juga disebut meninggalkan kesan positif di mata sejumlah pemain senior.
Load more