News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Resmi Jadi Pelatih Sementara MU, Darren Fletcher Langsung Minta Restu Sir Alex Ferguson

Pelatih tim Manchester United (MU) U18, Darren Fletcher, mengungkapkan bahwa langkah pertamanya usai ditunjuk sebagai pelatih sementara MU adalah meminta restu dari sosok legendaris klub, Sir Alex Ferguson.
Rabu, 7 Januari 2026 - 21:42 WIB
Resmi Jadi Pelatih Sementara MU, Darren Fletcher Langsung Minta Restu Sir Alex Ferguson
Sumber :
  • ANTARA

Jakarta, tvOnenews.com - Pelatih tim Manchester United (MU) U18, Darren Fletcher, mengungkapkan bahwa langkah pertamanya usai ditunjuk sebagai pelatih sementara MU adalah meminta restu dari sosok legendaris klub, Sir Alex Ferguson.

Fletcher mengaku langsung menghubungi mantan pelatihnya tersebut karena merasa memiliki hubungan yang sangat dekat dan penuh rasa hormat.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

“Saya punya hubungan yang sangat baik dengan Sir Alex, jadi sejujurnya dialah orang pertama yang saya hubungi. Saya ingin berbicara dengannya terlebih dahulu untuk mendapatkan restunya, terus terang saja. Menurut saya, dia pantas mendapatkan rasa hormat tersebut,” ujar Fletcher, dilansir Rabu (7/1/2026).

Eks gelandang Setan Merah yang memperkuat MU pada periode 2002–2015 itu menyebut kebiasaannya berkonsultasi dengan Ferguson sudah dilakukan sejak lama, terutama ketika hendak mengambil keputusan penting dalam kariernya.

Menurut Fletcher, Ferguson memberikan dukungan penuh agar dirinya menjalani tugas baru tersebut dengan sebaik mungkin demi Manchester United.

Dukungan sang legenda dinilai sangat berarti dalam perjalanannya menangani skuad MU yang kini dihuni pemain-pemain seperti Bruno Fernandes dan rekan-rekan.

“Ketika dia mengatakan sesuatu, saya berusaha menjalaninya dan mempercayainya setiap hari. Saya juga berpegang pada hal ini, saat bekerja di Manchester United, maka tugas saya adalah melakukan yang terbaik di klub ini,” tutur Fletcher.

Saat masih aktif bermain, Fletcher dikenal sebagai salah satu pemain kepercayaan Sir Alex Ferguson. Gelandang asal Skotlandia itu mencatatkan 342 penampilan bersama tim utama MU dengan torehan 24 gol dan 31 assist.

Bersama Manchester United, Fletcher turut mempersembahkan lima gelar juara Liga Inggris, serta masing-masing satu trofi Piala FA, Liga Champions UEFA, dan Piala Dunia Antarklub. Tak heran jika ia kerap disebut sebagai anak kesayangan Ferguson.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Dalam menjalankan tugasnya di tim senior MU, Fletcher akan dibantu sejumlah asisten, di antaranya Travis Binnion yang juga menjabat sebagai pelatih MU U21, Alan Wright selaku asisten di tim U21, serta Jonathan “Jonny” Evans, eks bek MU yang pernah menjadi rekan setim Fletcher.

Tantangan perdana bagi tim kepelatihan yang dipimpin Darren Fletcher adalah membawa Manchester United menghadapi Burnley pada lanjutan Liga Inggris musim 2025/2026. Laga tersebut akan digelar di Stadion Turf Moor, Burnley, Kamis (8/1) dini hari WIB.

Klasemen
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Proliga 2026, 31 Januari: Tantang Popsivo yang Tengah Terpuruk, Jadi Momentum Kebangkitan Yolla Yuliana Cs

Jadwal Proliga 2026, 31 Januari: Tantang Popsivo yang Tengah Terpuruk, Jadi Momentum Kebangkitan Yolla Yuliana Cs

Jadwal Proliga 2026 Sabtu 31 Januari yang merupakan hari ketiga seri keempat di Gresik akan menyuguhkan dua laga dari sektor putra dan putri.
Whip Pink Jadi Penyebab Tewasnya Lula Lahfah? Ini Kata Kemenkes dan Polisi

Whip Pink Jadi Penyebab Tewasnya Lula Lahfah? Ini Kata Kemenkes dan Polisi

Polres Metro Jakarta Selatan merilis hasil penyelidikan tekait kematian selebgram Lula Lahfah di apartemennya kawasan Jakarta Selatan, Jumat (23/1/2026).
Bologna Menggila di Liga Europa! Vincenzo Italiano Pamer Performa Tim Jelang Hadapi AC Milan

Bologna Menggila di Liga Europa! Vincenzo Italiano Pamer Performa Tim Jelang Hadapi AC Milan

Pelatih Bologna Vincenzo Italiano mengaku puas dengan pencapaian timnya di fase liga Liga Europa 2025/2026.
Tutup Putaran Pertama Proliga 2026 Tanpa Kemenangan, Marcos Sugiyama Kecewa Lihat Anak Asuhnya Digulung Megawati Hangestri Cs

Tutup Putaran Pertama Proliga 2026 Tanpa Kemenangan, Marcos Sugiyama Kecewa Lihat Anak Asuhnya Digulung Megawati Hangestri Cs

Medan Falcons menjadi satu-satunya tim di sektor putri yang belum meraih kemenangan di sepanjang putaran pertama Proliga 2026.
PP Perisai Syarikat Islam Tegaskan Dukungan Polri di Bawah Presiden RI

PP Perisai Syarikat Islam Tegaskan Dukungan Polri di Bawah Presiden RI

Pimpinan Pusat (PP) Perisai Syarikat Islam mendukung penuh Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) tetap berada di bawah Presiden Republik Indonesia.
Megawati Hangestri Cs Amankan Posisi Runner Up Putaran Pertama Proliga 2026 , Pelatih JPE Sebut Performa Anak Asuhnya...

Megawati Hangestri Cs Amankan Posisi Runner Up Putaran Pertama Proliga 2026 , Pelatih JPE Sebut Performa Anak Asuhnya...

Juara bertahan Proliga, Jakarta Pertamina Enduro berhasil meraih hasil maksimal pada laga terakhir mereka di putaran pertama musim ini.

Trending

Bologna Menggila di Liga Europa! Vincenzo Italiano Pamer Performa Tim Jelang Hadapi AC Milan

Bologna Menggila di Liga Europa! Vincenzo Italiano Pamer Performa Tim Jelang Hadapi AC Milan

Pelatih Bologna Vincenzo Italiano mengaku puas dengan pencapaian timnya di fase liga Liga Europa 2025/2026.
Telan Empat Kekalahan Beruntun, Kapten Popsivo Polwan Akui Mereka Underperform saat Digulung Jakarta Electric PLN

Telan Empat Kekalahan Beruntun, Kapten Popsivo Polwan Akui Mereka Underperform saat Digulung Jakarta Electric PLN

Runner up Proliga musim lalu, Jakarta Popsivo Polwan belum bisa mengakhiri rentetan hasil buruk mereka di putaran pertama musim ini.
Alasan Polisi Tutup Kasus Penyelidikan Kematian Lula Lahfah, Sang Kekasih Hati Reza Arap Tak Didapati...

Alasan Polisi Tutup Kasus Penyelidikan Kematian Lula Lahfah, Sang Kekasih Hati Reza Arap Tak Didapati...

Polres Metro Jakarta Selatan memastikan bahwa tidak ada tindak pidana dalam kasus meninggalnya selebgram Lula Lahfah.
PP Perisai Syarikat Islam Tegaskan Dukungan Polri di Bawah Presiden RI

PP Perisai Syarikat Islam Tegaskan Dukungan Polri di Bawah Presiden RI

Pimpinan Pusat (PP) Perisai Syarikat Islam mendukung penuh Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) tetap berada di bawah Presiden Republik Indonesia.
Stafsus Menag Tegaskan Visi Presiden Menjaga Kerukunan Umat Beragama dalam Perayaan Natal Kawanua se-Dunia Indonesia

Stafsus Menag Tegaskan Visi Presiden Menjaga Kerukunan Umat Beragama dalam Perayaan Natal Kawanua se-Dunia Indonesia

Staf Khusus Menteri Agama RI sampaikan pesan mendalam dalam Perayaan Natal dan Tahun Baru 2026 Keluarga Besar Kawanua se-Dunia Indonesia di Jakarta (29/1/2026).
Megawati Hangestri Cs Amankan Posisi Runner Up Putaran Pertama Proliga 2026 , Pelatih JPE Sebut Performa Anak Asuhnya...

Megawati Hangestri Cs Amankan Posisi Runner Up Putaran Pertama Proliga 2026 , Pelatih JPE Sebut Performa Anak Asuhnya...

Juara bertahan Proliga, Jakarta Pertamina Enduro berhasil meraih hasil maksimal pada laga terakhir mereka di putaran pertama musim ini.
Tutup Putaran Pertama Proliga 2026 Tanpa Kemenangan, Marcos Sugiyama Kecewa Lihat Anak Asuhnya Digulung Megawati Hangestri Cs

Tutup Putaran Pertama Proliga 2026 Tanpa Kemenangan, Marcos Sugiyama Kecewa Lihat Anak Asuhnya Digulung Megawati Hangestri Cs

Medan Falcons menjadi satu-satunya tim di sektor putri yang belum meraih kemenangan di sepanjang putaran pertama Proliga 2026.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT