Alasan Mohamed Salah Kembali Bermain untuk Liverpool di Laga Kontra Brighton Diungkap Arne Slot: Dia Pemain Kami
- REUTERS/Phil Noble
Slot juga menjelaskan bahwa komunikasi antara pelatih dan pemain adalah hal lumrah dalam sepak bola modern. Ia memastikan tidak ada isu lanjutan setelah pertandingan sebelumnya.
"Bagi saya tidak ada masalah yang perlu diselesaikan. Bagi saya, dia sekarang sama seperti pemain lain," kata Slot.
"Anda berbicara dengan pemain jika Anda senang atau tidak senang dengan sesuatu, tetapi tidak ada yang perlu saya bicarakan setelah apa yang terjadi melawan Leeds (United)," sambungnya.
Kontribusi Salah dalam laga ini sekaligus mempertegas statusnya sebagai figur penting Liverpool. Meski menit bermainnya terbatas, pengaruhnya tetap terasa nyata.
Namun, Liverpool harus bersiap kehilangan Salah dalam waktu dekat. Pemain berusia 33 tahun itu akan menjalani tugas internasional bersama timnas Mesir.
Salah dijadwalkan memperkuat Mesir di ajang Piala Afrika 2025 yang berlangsung pada 21 Desember hingga 18 Januari 2026. Absennya Salah tentu menjadi ujian tersendiri bagi Liverpool.
(igp/rda)
Load more