Jakarta - Timnas Indonesia U-20 telah menjalani pemusatan latihan di Turki pada 16 Oktober-4 November 2022. Agenda tersebut merupakan bagian dari persiapan skuad Shin Tae-yong jelang Piala Asia dan Piala Dunia U-20 2023.
Penampilan para penggawa Timnas Indonesia U-20 dalam beberapa laga uji coba patut diapresiasi. Mereka mengemas dua kemenangan dari empat pertandíngan.
Selama TC di Turki, setidaknya ada lima pemain Timnas Indonesia U-20 yang mencuri perhatian masyarakat Indonesia. Berikut ulasannya.
Muhammad Ferarri
Muhammad Ferarri membuktikan kualitasnya sebagai kapten Timnas Indonesia U-20, selama melakoni laga uji coba di Antalya, Turki. Bek 19 tahun itu mampu mengawal lini pertahanan Garuda Nusantara dari gempuran lawan.
Meskipun posisinya sebagai bek tengah, wonderkid Persija Jakarta itu juga mampu mencetak satu gol. Momen itu terjadi pada pertandingan pertama Timnas Indonesia U-20 melawan Moldova dalam menit ke-73 babak kedua.
Gelandang Persebaya Surabaya ini merupakan salah satu pemain andalan Timnas Indonesia U-20. Penampilannya tampak apik mengatur serangan Garuda Nusantara selama pemusatan latihan di Turki.
Load more