"Kami sudah mulai mempersiapkan segala hal, karena di laga perdana ini, Madura akan menjamu Barito Putra," katanya, menjelaskan.
Alwi lebih lanjut menjelaskan, pihaknya telah mengkomunikasikan gelaran pertandingan di laga perdana itu dengan para pihak, seperti petugas keamanan, penataan kembali beberapa perlengkapan stadion, serta perbaikan komponen pendukung lainnya.
Pelatih Madura United FC Fabio Araujo Lefunde menyatakan, anak asuhnya sudah siap mengarungi kompetisi Liga 1 Indonesia 2022-2023 itu.
"Semua pemain sudah siap menyambut kompetisi ini, terutama pada laga perdana yang akan digelar 23 Juli 2022 nanti," katanya, menjelaskan.
Sementara itu, persiapan berupa penataan stadion juga terlihat di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan di Desa Ceguk, Kecamatan Tlanakan, Pamekasan, Jawa Timur.
Pada Jumat (15/7/2022) sejumlah pekerja terlihat menata letak pemasangan iklan banner, membersihkan ruang ganti pemain dan beberapa kelengkapan lainnya.
Load more