Viral, PSM Makassar Daftarkan Kaka Ronaldo Messi di Putaran Kedua Super League 2025/2026
- Reuters/Ronald Gaillard
PSM Makassar yang bertandang ke Stadion Gelora Bumi Kartini, Sabtu (24/1) harus pulang dengan tangan hampa setelah kalah dari tuan rumah Persijap Jepara.
Gol dari Carlos Franca serta Iker Guarrotxena tak mampu dibalas satupun oleh PSM Makassar yang kini terperosok ke posisi 12 klasemen sementara Super League.
Mungkin karena hal itu, pelatih Tomas Trucha belum memberikan menit bermain kepada Kaka Ronaldo Messi yang baru saja dipromosikan ke tim senior PSM Makassar.
Namun, bukan hal yang mustahil jika di pertandingan berikutnya, Kaka Ronaldo Messi bisa merasakan atmosfer bertanding untuk tim senior PSM Makassar di Super League.
(han)
Load more