Tatap Liga 4 Nasional sebagai Juara Jawa Barat, Pelatih Persikotas Waspadai Tim yang Dibela Para Pemain Alumni Liga 1
- tvOnenews
Jakarta, tvOnenews.com - Pelatih Persikotas Kota Tasikmalaya, Ronny Remon, angkat bicara terkait persiapan skuadnya jelang Liga 4 Nasional. Ia mengaku bakal mewaspadai sejumlah tim yang dibela para pemain alumni Liga 1.
Persikotas dijadwalkan akan tampil di Liga 4 Nasional dengan status sebagai juara Seri 1 Jawa Barat. Kepastian ini diraih usai berhasil menggasak Persika 1951 di partai final.
Liga 4 Nasional 2026 sendiri dijadwalkan mulai bergulir pada April hingga Mei mendatang. Rentang waktu tersebut membuat fase persiapan menjadi sangat menentukan, terutama bagi tim-tim yang mengincar promosi ke level lebih tinggi.
Nantinya, tim-tim terbaik dari masing-masing wilayah di seluruh Indonesia akan diadu ke dalam beberapa grup di seri nasional. Mereka akan saling sikut untuk memperebutkan tiket lolos ke Liga 3.
Jelang persiapannya, Ronny Remon selaku pelatih Persikotas meminta anak asuhnya untuk tidak berpuas diri. Hal itu dikarenakan perjalanan yang ditempuh Laskar Wiradadaha masih sangat panjang.
Ia pun mengaku mewaspadai sejumlah tim yang telah lolos ke Liga 4 Nasional. Termasuk lawan-lawan yang tercatat dibela sejumlah pemain yang merupakan alumni Liga 1 atau kasta tertinggi sepak bola Indonesia.
Ronny Remon mengaku banyaknya pemain alumni Liga 1 tersebut tak terlepas dari ketatnya persaingan dalam skuad. Ia menilai para pemain itu kalah bersaing untuk menjadi pilihan utama, khususnya dengan kehadiran legiun asing.
"Kalau saya lihat mungkin hampir semua tim, karena saya lihat pemain-pemain yang tidak laku di Liga 1 itu lari ke Liga 4 ini, ingin lolos nasional mereka.
Karena kan persaingan di Liga 1 itu pemain asing," ujar Ronny Remon kepada tvOnenews.com.
"Terus yang kita antisipasi tim Liga 4 yang ingin promosi, yang punya target. Mereka beli pemain yang mahal, itu yang kita antisipasi," tambahnya.
Selain itu, ia turut mewaspadai para perwakilan Jawa Barat yang juga lolos ke seri nasional. Total ada enam tim lain yang juga bakal tampil bersama Persikotas.
"Kalau tim Jawa Barat yang enam kemarin, kita sudah hafal semua. Kalau misalnya kita ada satu grup, ya kita sudah tahu," kata Ronny Remon.
Load more