Selamat Datang! 1 Pemain Berlabel Timnas Indonesia Ini Sudah Tiba di Bandung, Segera Gabung Persib?
Jakarta, tvOnenews.com - Pemain berlabel Timnas Indonesia, Saddil Ramdani, sudah tiba di Bandung. Akankah segera bergabung dengan Persib Bandung?
Kabar mengenai keberadaan winger berusia 26 tahun itu di Kota Kembang dibocorkan oleh akun fanbase Persib Bandung, @persibtalk.id pada Senin (12/5/2025).
Dalam sebuah video yang beredar, Saddil Ramdani berada di salah satu mal yang ada di Bandung dengan menggunakan baju dan celana berwarna hitam.
- Instagram/@persibtalk.id
"Saddil Ramdani sudah berada di Bandung," tulis akun Instagram @persibtalk.id.
Sementara itu, sejumlah Bobotoh mengamini bahwa sang pemain berlabel Timnas Indonesia itu memang sudah berada di Bandung dan tengah mencari rumah.
"Kan emang udah nyari rumah," tulis akun @dulurbobotohh.
"Asli kang, info mh Saddil ker neangan imah di daerah Arcamanik," timpal @faizznfll.
Keberadaan Saddil Ramdani di Bandung itu menimbulkan spekulasi liar. Para Bobotoh menduga dia akan segera bergabung dengan Persib Bandung.
Namun, belum diketahui secara pasti apa maksud dan tujuan Saddil Ramdani berada di Kota Kembang. Sebelumnya, ia memang dikaitkan dengan Persib.
Rumor Saddil Ramdani dikaitkan dengan Maung Bandung makin kencang usai kepergian Ciro Alves dari Maung Bandung pada akhir musim ini.
Ditambah, Saddil Ramdani sendiri sudah berpisah dengan Sabah FC usai mengakhiri kampanye Liga Malaysia 2024-2025 dengan finis di tempat ketiga.
Menurut Transfermarkt, eks pemain Persela Lamongan itu telah mencatat 87 laga untuk Sabah FC sejak tiba pada Februari 2021 dan mencetak 22 gol plus 30 assist.
- Kolase tvOnenews.com
"Hai teman-teman, saya sangat bangga dan bersyukur telah menjadi bagian dari tim ini selama 4 tahun 5 bulan," tulis Saddil Ramdani di Instagram pribadinya beberapa hari lalu.
"Begitu pula dengan masyarakat Sabah yang selalu mendukung kami di mana pun kami bermain dan berada. Tanpa dukungan kalian, tim ini tidak akan bisa sampai sejauh ini," tambahnya.
"Dari lubuk hatiku yang terdalam, kenangan bersamamu akan selalu terukir dalam ingatanku," tulis Saddil Ramdani.
Load more