Jakarta, tvOnenews.com - PT Liga Indonesia Baru mendapatkan sponsor baru untuk mengarungi Liga 1 musim 2024/2025.
Meski masuk ketika Liga 1 sudah berjalan, namun PT Hyundai Motor Indonesia (HMID) memberikan dukungan dengan penyerahan 35 mobil Stargazer untuk mendukung operasional sepak bola Indonesia.
Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru, Ferry Paulus menyebut mobil tersebut akan dibagikan pada klub Liga 1, lima pemain yang menjadi ambassador hingga operasional PT LIB.
"Liga bangga karna bisa berpartner dengan produk internasional. Diharapkan agar berkesinambung dengan kualitas Liga yang juga naik kelas," kata Ferry.
Sementara itu Hyundai punya alasan sendiri untuk mensponsori Liga 1. Ternyata ini merupakan rencana berkelanjutan setelah produk Korea Selatan ini turut mendukung kesuksesan Piala Dunia U-17.
"Kami berharap Hyundai Stargazer yang disediakan tidak hanya mendukung operasional resmi dan mobilitas para pemain Liga 1, tapi juga menginspirasi generasi muda Indonesia untuk mengoptimalkan potensi mereka dan meraih yang terbaik di liga bergengsi ini," kata Direktur PT Hyundai Motor Indonesia, Lee Ju Hun.
Lima pemain Liga 1 pun turut kebagian mobil tersebut, dari mulai Ernando Ari (Persebaya Surabaya), Rizky Ridho (Persija Jakarta), Ramadhan Sananta (Persis Solo), Alfeandra Dewangga (PSIS Semarang) dan Beckham Putra Nugraha (Persib Bandung).
Ramadhan Sananta pun mengaku terkejut setelah menjadi satu dari lima pemain Liga 1 yang mendapatkan mobil tersebut.
"Ya bersyukur jadi salah satu brand ambassador, tentunya ini jadi penyemangat saya untuk bermain di Liga 1," kata Ramadhan Sananta. (hfp)
Load more