Jakarta, tvOnenews.com - Pelatih Persija Jakarta, Carlos Pena menyebut akan melakukan sejumlah evaluasi usai ditumbangkan Persib Bandung dalam El Clasico Indonesia.
Skuad Macan Kemayoran harus puas tanpa membawa pulang poin ke Jakarta usai menyerah 2-0 dari Persib Bandung dalam pekan keenam Liga 1 2024/2025.
Derbi perdana yang dilakoni Carlos Pena harus tercoreng dengan kekalahan di Stadion Si Jalak Harupat pada Senin (23/9/2024).
Carlos Pena mengatakan bahwa anak asuhnya mampu bermain dengan sangat bagus di awal pertandingan.
Menurutnya, kartu merah yang diterima Firza Andika pada menit ke-28 membuat pengaruh besar.
Ia menyebut jika kekurangan satu pemain membuat skuadnya tak mampu menjalankan rencana untuk bisa bermain 0-0 hingga akhir babak pertama.
"Menurut saya awal pertandingan sangat bagus untuk kami, saya pikir rencana yang kami bawa ke sini berhasil," ujar Carlos Pena dalam konferensi pers usai laga, Senin (23/9/2024).
"Tetapi tentu saja kartu merah adalah momen penting dalam pertandingan. Kami tidak bisa mendapatkan skor 0-0 hingga turun minum," tambahnya.
Memasuki babak kedua, Persija Jakarta sebenarnya mendapatkan angin segar usai Persib Bandung juga harus bermain dengan 10 pemain di babak kedua.
Kartu merah yang diterima Marc Klok pada menit ke-62 membuat laga berjalan sama kuat dengan kedua kesebelasan bermain 10 pemain.
Kendati begitu, Carlos Pena menyebut jika Persija Jakarta tidak mampu memanfaatkan keuntungan tersebut.
Carlos Pena menjelaskan bahwa anak asuhnya tak mampu menciptakan banyak peluang meski sama-sama bermain dengan 10 pemain.
"Dan di babak kedua saya pikir kami memulai dengan lebih baik, lalu mereka mendapat kartu merah," pungkas Carlos Pena.
"Tetapi sepuluh lawan sepuluh kami tidak mampu menciptakan cukup peluang untuk mencetak gol," lanjutnya.
Pelatih berusia 41 tahun itu mengaku akan melakukan banyak evaluasi usai menelan kekalahan dari Persib Bandung.
Carlos Pena menyebut jika evaluasi itu akan dilakukan demi menatap laga selanjutnya dalam lanjutan Liga 1 2024/2025.
"Jadi, banyak hal yang harus ditingkatkan, banyak hal yang perlu dianalisis tentang pertandingan ini dan kami harus memikirkan pertandingan berikutnya," tutupnya. (igp/fan)
Load more