Pada babak kedua, Persikabo yang sudah dipastikan degradasi coba berikan perlawanan.
Beberapa kali serangan Laskar Pajajaran berhasil mengancam pertahanan Persis Solo, akan tetapi buruknya penyelesaian akhir membuat mereka gagal membuka skor.
Hingga akhirnya pada menit 55', Pedro Augusto Cabral Carvalho yang baru masuk sukses mencetak gol buat Persikabo. Skor 2-1 masih buat keunggulan Persis.
Di sisa laga, Persikabo yang dapat angin segar coba menambah keunggulan, akan tetapi hingga peluit panjang berbunyi tak ada gol tambahan tercipta.
Dengan hasil ini, Persis berhasil naik ke posisi 6 klasemen Liga 1 lewat perolehan 47 poin.
Sementara Persikabo tak beranjak di dasar klasemen dengan perolehan 20 angka.
Susunan Pemain
Persis Solo XI:
31-Gianluca Pandeynuwu; 5-Jaimerson, 6-Alfath Faathier (Chrystna Bhagascara-70'), 8-Taufiq, 10-Alexis Messidoro, 14-Sho Yamamoto, 19-David Gonzalez (Arkhan Kaka-70'), 26-Rian Miziar, 30-Eky Taufik (Arapenta Lingka Poerba-59'), 36-Athaf Indie (M Shulton Fajar-85'), 78-Zanadin Fariz (Irfan Jauhari-59'). Pelatih: Milomir Seslija
Load more