News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Empat Pesepak Bola Indonesia Selain Taufik Ramsyah yang Meninggal Dunia Akibat Benturan Saat Berlaga

Sebelum kiper Tordano FC Pekanbaru Taufik Ramsyah, ada empat pesepak bola yang juga meninggal dunia akibat benturan. Berikut informasinya yang kami rangkum.
Rabu, 22 Desember 2021 - 17:27 WIB
Tangkapan Layar Saat Tornado FC melawan Wahana FC di Stadion Universitas Riau, Sabtu (18/12/2021)
Sumber :
  • tim tvOne-viva.co.id

Jakarta - Kiper Tornado FC Pekanbaru Taufik Ramsyah meninggal mengalami benturan dengan pemain Wahana FC di Liga 3 2021 Zona Riau di Stadion Universitas Riau, Sabtu (18/12/2021) lalu.

Akibat benturan tersebut, Taufik tak sadarkan diri dan langsung dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Setelah beberapa hari mendapatkan perawatan di sebuah RS di Pekanbaru, Taufik dinyatakan meninggal dunia.

Taufik Ramsyah, bukanlah pesepak bola Indonesia yang pertama meninggal dunia akibat benturan saat berlaga. Sebelumnya, ada empat pesepak bola yang juga meninggal dunia akibat benturan saat berlaga.


1. Akli Fairuz

Dokumentasi. Pemain Persiraja Banda Aceh Akli Fairuz yang Meninggal Dunia 16 Mei 2014 (sumber: viva.co.id)

Pemain Persiraja Banda Aceh Akli Fairuz mengalami benturan dengan kiper PSAP Sigli, Agus Rohman, saat kedua tim bertarung di Stadion H Dimurthala, Sabtu (10/5/2014).

Usai benturanm Akli sempat dirawat di RSU Zainal Abidin Banda Aceh, namun pada Jumat (16/5/2014) penyerang Persiraja itu akhirnya menghembuskan nafas terakhir.

Diduga akibat benturan dengan Kiper PSAP Sigli Agus Rochman, usus Akli sobek.

2. Jumaidi Abdi

Jumaidi Abdi, Pemain Pupuk Kaltim yang Meninggal Dunia Akibat Benturan (sumber: pspkt.pupukkaltim.com)

Pada Sabtu (7/3/2009) gelandang andalan Bontang Pupuk Kaltim Jumadi Abdi terlibat benturan dengan Deny Tarkas saat membela PKT Bontang pada laga melawan Persela Lamongan, di Stadion Mulawarman.

Jumadi sempat dirawat dan menjalani operasi pada bagian perut di Rumah Sakit Pupuk Kaltim. Namun ia akhirnya meninggal dunia pada Minggu (15/3/2009) sekitar pukul 09.40 WITA.

Menurut Pihak Rumah Sakit Pupuk Kaltim, Bontang, Jumadi mengalami pecah usus halus akibat benturan di perutnya.

Kotoran berkuman dari pecahnya usu membuat rongga perut yang seharusnya sterilmenjadi tersumbat kotoran berkuman dan mengakibatkan infeksi.

3. Eri Irianto

Bonek Membentangkan Spanduk Bergambar Almarhum Eri Irianto di Stadion GBT Surabaya, Rabu 3 April 2019. (sumber: ANTARA)

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Pada 3 April 2000, Eri Irianto turun membela Persebaya melawan PSIM Yogyakarta. Di tengah pertandingan, dia roboh setelah mengalami benturan dengan pemain asal Gabon, Samson Noujine Kinga.

Eri kemudian dilarikan ke rumah sakit Dokter Soetomo. Namun, malamnya pemain yang selama kariernya mengenakan nomor punggung 19 tersebut dinyatakan meninggal dunia karena serangan jantung. Eri meninggal dunia di usia 26 tahun.

Halaman Selanjutnya :
Klasemen
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -
background

Pekan ke-18

Waktu yang ditampilkan adalah WIB

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT