News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Bursa Transfer Liga 1: Persik Kediri Pinjamkan Eks Pemain Timnas Indonesia U-19 ke Persita Tangerang

Persik Kediri resmi meminjamkan Rendy Juliansyah ke Persita Tangerang pada bursa transfer putaran kedua Liga 1 2023/2024.
  • Reporter :
  • Editor :
Sabtu, 4 November 2023 - 08:14 WIB
Persik Kediri kalahkan Persikabo 1973. Pesepak bola Persikabo 1973 Nikola Kovacevic (kanan) menghalau bola dengan dikawal pesepak bola Persik Kediri Rendy Juliansyah (kiri)
Sumber :
  • ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah/pras.

tvOnenews.com - Persik Kediri resmi meminjamkan Rendy Juliansyah ke Persita Tangerang pada bursa transfer putaran kedua Liga 1 2023/2024.

Rendy akan dipinjamkan ke klub berjuluk Pendekar Cisadane tersebut hingga akhir musim ini.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Pelatih Persik, Marcelo Rospiade mengungkapkan alasan meminjamkan Rendy ke Persita adalah untuk memberikan menit bermain.

"Saya bersama manajemen duduk bersama dan memutuskan untuk meminjamkan Rendy agar dia lebih mendapat kesempatan bermain," katanya di Kediri, Jumat.

tvonenews

Dia menilai Rendy mempunyai potensi lebih, sehingga ia bisa bertambah pengalaman dengan bergabung di tim lainnya.

"Sebagai pemain muda yang memiliki kontrak jangka panjang di Persik Kediri, kami berharap agar Rendy dapat meningkatkan kualitas dan pengalaman ke depannya," kata pelatih asal Brasil ini.

Eks pemain Timnas U19 Indonesia ini memang masih memiliki kontrak bersama Persik Kediri hingga 2025.

Sejak didatangkan di awal musim 2022/2023 lalu, Rendy kerap menjadi supersub bagi Persik Kediri dan mencetak 1 gol serta 3 assist di kompetisi tertinggi di Tanah Air ini.

Pemain yang berposisi sebagai penyerang ini akan menjalani masa peminjaman hingga akhir musim nanti.

Sebelumnya, pada awal musim tahun ini Persik Kediri juga meminjamkan sejumlah pemain muda lainnya ke klub Liga 2 Indonesia yakni Bahas Satrio, Jordan Zamorani, Oky Kharisma dan JJ Arrongear ke Nusantara United serta Sutan Zico dan Roger Bichario ke Persipa Pati.

Persik Kediri telah mengakhiri putaran pertama kompetisi Liga 1 Indonesia 2023/2024 dengan tren positif. Tim berjuluk Macan Putih ini menempati peringkat sembilan klasemen sementara dengan torehan 23 poin (enam kali menang, lima kali imbang, enam kali kalah).

Penampilan Yusuf Meilana dengan kawan-kawannya tersebut dinilai cukup impresif dan mampu mengakhiri putaran pertama dengan tren positif. Para pemain juga sudah bekerja keras demi menorehkan prestasi Persik.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Manajemen Persik Kediri juga mematangkan untuk menambah pemain baru menyusul putaran kedua kompetisi Liga 1 Indonesia 2023/2024.

Namun, manajemen masih harus diskusi dengan manajer tim sehingga bisa mencari solusi untuk Persik ke depan. (ant/fan)

Klasemen
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -
background

Pekan ke-18

Waktu yang ditampilkan adalah WIB

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT