Sleman, DIY -
Bhayangkara FC kembali ke puncak klasemen sementara
Liga 1 musim 2021/2022 usai menumbangkan PSM Makassar dengan skor 2-0. Kemenangan ini sekaligus menjadikan The Guardians sebagai jawara hingga berakhirnya seri kedua Liga 1.
Posisi puncak klasemen sempat direbut Persib Bandung selama dua hari setelah mengalahkan Persela 3-1. Namun gol Adam Alis menit ke-25 dan Dendy Sulistyawan di injury time membuat tahta puncak klasemen kembali ke pangkuan Bhayangkara FC.
Pelatih Paul Munster terlihat begitu riang dengan kemenangan ini.
"Saya sangat senang hari ini, performa sangat bagus dari pemain, mereka memberikan apa yang saya minta yakni kemenangan di akhir seri kedua ini. Mereka bermain sangat bagus performa luar biasa," kata Paul usai laga.
Secara keseluruhan, pelatih kelahiran Irlandia Utara itu sangat puas dengan permainan Andik Vermansyah dan kolega selama seri kedua.
"Saya sangat puas dengan apa yang anak-anak tampilkan di seri kedua ini dan pasti ada hal yang harus diperbaiki ke depannya," ucapnya.
Disinggung terkait target seri ketiga selanjutnya, mantan pelatih Timnas Vanuatu itu menyebut hanya mau fokus dari satu laga ke laga lain.
"Mental saya untuk mencari kemenangan kapanpun itu tapi yang tim lakukan sekarang adalah kita fokus dari satu pertandingan lawan PSM ini ke pertandingan selanjutnya," tegasnya.
Setelah pertandingan ini, Paul akan melakukan recovery untuk anak asuhnya agar kembali bugar saat bertanding.
"Saya memberikan anak-anak beberapa hari libur lalu setelah itu ketika kembali lagi bakal ada analisis juga di beberapa pertandingan terakhir kemarin," jelas Paul.
Kemenangan penting ini juga disambut gembira Dendy Sulistyawan. Apalagi ia bisa menyumbang satu gol yang mengantarkan timnya kembali ke puncak klasemen.
"Pertama pasti saya ucapkan Alhamdulillah karena malam ini saya bisa mencetak gol perdana di Liga 1 kali ini. Semoga ke depan Bhayangkara tetap solid seperti ini dan tetap fokus dan bisa memaksimalkan setiap pertandingan dan saya berharap untuk pribadi bisa mencetak gol lagi," ujarnya.
Hasil 2-0 mengantarkan The Guardians bertengger di puncak klasemen sementara Liga 1 dengan koleksi 28 poin hasil sembilan kali menang, satu kali imbang dan sekali kalah. (andri/ade).
Load more