Postingan FC Dallas Bikin Heboh Bobotoh! Kode Maarten Paes ke Persib Bandung Jelang Big Match Vs Persija Jakarta?
- FC Dallas
tvOnenews.com - Jagat sepak bola nasional mendadak ramai setelah FC Dallas mengunggah konten yang memicu spekulasi besar soal masa depan Maarten Paes.
Klub Major League Soccer (MLS) tersebut menampilkan tiga foto kiper Timnas Indonesia itu dalam unggahan Instagram resmi mereka, disertai kalimat singkat namun penuh makna.
Banyak pihak menilai unggahan tersebut bukan sekadar rutinitas klub, melainkan isyarat penting di tengah dibukanya bursa transfer musim dingin.
Kehebohan itu semakin terasa karena waktunya berdekatan dengan isu Maarten Paes yang dikabarkan bakal merapat ke Persib Bandung.
Rumor ini menguat jelang laga big match Persib kontra rival klasiknya, yang membuat kehadiran sosok penjaga gawang Timnas Indonesia disebut-sebut bisa menjadi pembeda besar bagi Maung Bandung di sisa musim BRI Super League 2025/2026.
Kode FC Dallas dan Misteri H-1 Bursa Transfer
Dalam unggahan di akun Instagram @fcdallas, klub asal Amerika Serikat tersebut menulis, “Tinggal satu hari lagi sebelum para pemain melapor (atau berkumpul),” sembari memajang tiga foto Maarten Paes. Postingan itu diunggah pada Sabtu (10/1/2026) pagi WIB.
Namun, jika merujuk zona waktu Amerika Serikat, unggahan tersebut sejatinya dibuat pada Jumat (9/1/2026) sore waktu setempat.
Karena itu, kalimat “H-1” yang dimaksud FC Dallas memunculkan tafsir luas, terutama karena bertepatan dengan dibukanya bursa transfer musim dingin Super League 2025/2026 pada Sabtu, 10 Januari 2026.
Bursa transfer paruh musim ini dijadwalkan berlangsung hingga 6 Februari 2026. Situasi tersebut membuat publik bertanya-tanya: apakah unggahan FC Dallas menjadi penanda awal pergerakan Maarten Paes ke Liga Indonesia, khususnya Persib Bandung?
- instagram Maartenpaes
Bobotoh Menanti, Persib Disebut Sangat Membutuhkan
Reaksi Bobotoh pun tak terbendung. Kolom komentar unggahan FC Dallas langsung dibanjiri dukungan dan harapan agar Maarten Paes segera berseragam Persib.
“Jadi ke Persib kang Paes?” tulis akun @xchynzoo.
“1 hari lagi out? (gabung Persib Bandung),” sambung akun persibfans.tv.
Antusiasme tersebut bukan tanpa alasan. Persib Bandung tengah menargetkan prestasi maksimal, termasuk melaju sejauh mungkin di AFC Champions League 2 2025/2026.
Load more