Jakarta, tvOnenews.com - IShowSpeed selaku YouTuber Amerika Serikat membuat Timnas Indonesia makin dikenal dunia dalam kunjungannya ke Jakarta pada Rabu (18/9/2024).
IShowSpeed diketahui saat ini tengah menjalani tur dengan berkunjung ke sejumlah negara di Asia Tenggara, salah satunya Indonesia.
Kehadiran YouTuber Amerika Serikat bernama asli Darren Jason Watkins Jr itu pun mampu membuat geger dan menarik atensi masyarakat Tanah Air saat berkunjung Ibu Kota Indonesia.
Ia pun melakukan siaran langsung pertama di kawasan wisata Kota Tua yang terletak di Jawa Barat.
Kedatangannya langsung mendapatkan sambutan meriah dari para pengunjung di Kawasan Wisata Kota Tua.
YouTuber yang memiliki 30 juta subscriber itu turut menjadi atensi karena penampilannya.
Yakni publik figur berusia 19 tahun itu nampak mengenakan jersey kandang Timnas Indonesia berwarna merah.
Penampilan IShowSpeed yang menggunakan jersey Timnas Indonesia tentu membuat skuad Garuda bisa makin dikenal dunia.
Apalagi ia juga mengenakan jersey kandang Timnas saat melakukan siaran langsung yang disaksikan dan dijangkau oleh masyarakat dunia.
Tak hanya itu, siaran langsung tersebut juga mencapai 1 juta penonton dan berhasil memecahkan rekor.
Selain mengenakan jersey Timnas Indonesia, IShowSpeed juga nampak mengenakan batik dengan motif tambahan logo Manchester United.
Ia juga mendapatkan hadiah miniatur Cristiano Ronaldo dari penggemarnya saat berkunjung di Indonesia.
IShowSpeed sendiri mengatakan bahwa ia akan berada di Indonesia selama beberapa hari untuk mengeksplorasi budaya lokal.
Selain itu dirinya juga akan berinteraksi lebih jauh dengan para penggemarnya yang ada di Tanah Air.
Sebelum Indonesia, IShowSpeed juga telah mengunjungi negara di Asia Tenggara seperti Kamboja, Filipina, Vietnam dan Malaysia.
(nad)
Load more