Donald Trump Tambahkan Tim Peserta Piala Dunia ke Dalam Daftar Negara Travel Ban, FIFA Akan Ambil Keputusan
- REUTERS/Mandel Ngan
Jakarta, tvOnenews.com - Presiden Amerika Serikat, Donald Trump menambahkan empat negara tim peserta Piala Dunia 2026 dalam daftar negara travel ban. FIFA akan mengambil keputusan untuk mengambil jalan tengah untuk melancarkan pesta sepak bola dunia tersebut.
Empat negara peserta Piala Dunia 2026, Haiti, Iran, Pantai Gading dan Senegal masuk dalam daftar 75 negara travel ban yang diputuskan sendiri oleh Donald Trump. Hal ini pun menyulitkan negara tersebut mendapatkan dukungan langsung di Piala Dunia 2026.
Travel ban itu diambil dengan Amerika Serikat yang tak mengeluarkan visa imigran bagi 75 negara tersebut. Walaupun tak berpengaruh pada visa kunjungan, namun keputusan itu mendapatkan protes dari negara yang masuk dalam daftar.
Dilansir dari laman Sport Bible, FIFA pun akan mengambil keputusan untuk bisa menengahi masalah tersebut demi lancarnya pelaksanaan Piala Dunia 2026 yang juga berlangsung di Kanada dan Meksiko ini.
"FIFA dilaporkan mengambil keputusan untuk melarang negara dari Piala Dunia yang termasuk dalam daftar travel ban dari Donald Trump," tulis Sport Bible dikutip Selasa (27/1/2026).
Laporan tersebut mencontohkan bagaimana Senegal tak akan terpengaruhi oleh travel ban tersebut.
"Partisipasi Senegal di Piala Dunia 2026 tidak berisiko, itu berarti mereka bebas berkompetisi di Grup I yang berisi Prancis dan Norwegia serta tim dari play off antar konfederasi," tulis laporan tersebut.
Senegal sendiri tengah terancam di tingkat konfederasi mengingat Konfederasi Sepak Bola Afrika (CAF) akan mengambil langkah tegas atas perilaku Senegal di babak final Piala Afrika.
CAF disebut akan memberikan sanksi bagi Senegal yang mengancam walk out di babak final Piala Afrika melawan Maroko. Walau akhirnya menjadi juara, tindakan yang diinisiasi oleh pelatih Pape Thiaw.
Load more