News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Gara-gara Pejabat dan Penyelenggara, Kunjungan Lionel Messi ke India Berakhir Jadi "Bencana"

Kunjungan Lionel Messi ke India berakhir ricuh setelah agenda tur stadion di Kolkata terpaksa dihentikan lebih cepat pada Sabtu waktu setempat.
Sabtu, 13 Desember 2025 - 17:53 WIB
Lionel Messi di India
Sumber :
  • REUTERS/Sahiba Chawdhary

Jakarta, tvOnenews.com - Kunjungan Lionel Messi ke India berakhir ricuh setelah agenda tur stadion di Kolkata terpaksa dihentikan lebih cepat pada Sabtu waktu setempat. Insiden ini dipicu kemarahan penonton yang merasa tertipu hingga melempar botol dan kursi ke arah lapangan Stadion Salt Lake.

Ribuan penggemar sebelumnya rela merogoh kocek mahal demi melihat langsung megabintang asal Argentina tersebut. Harga tiket bahkan mencapai 25.000 rupee atau sekitar Rp4,5 juta hanya untuk menyaksikan Messi melakukan putaran kehormatan di stadion kebanggaan Kolkata.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Messi hadir bersama dua rekannya di Inter Miami, yakni Luis Suarez dan Rodrigo De Paul, dalam rangkaian tur bertajuk GOAT Tour. Namun kehadiran rombongan VIP yang mengelilingi Messi di atas lapangan membuat mayoritas penonton di tribun kesulitan melihat sang idola.

Situasi semakin tidak terkendali ketika pihak keamanan memutuskan memperpendek durasi kemunculan Messi demi alasan keselamatan. Pemain berusia 38 tahun itu akhirnya langsung dibawa keluar stadion setelah hanya sekitar sepuluh menit berada di lapangan.

Kunjungan Messi ke India Berujung Bencana
Kunjungan Messi ke India Berujung Bencana
Sumber :
  • REUTERS/Sahiba Chawdhary

Kekecewaan penonton pun berubah menjadi amarah massal yang sulit dibendung. Ratusan orang dilaporkan mencabut kursi stadion dan melemparkannya ke arah lapangan, sementara sebagian lainnya merusak tenda-tenda yang disiapkan panitia.

Aparat kepolisian anti huru hara terpaksa diterjunkan untuk mengamankan kondisi dan membubarkan para penyusup lapangan. Kericuhan ini mencoreng reputasi Kolkata yang selama ini dikenal sebagai kota dengan tradisi sepak bola kuat.

"Melihat kekacauan yang terjadi, manajemen, pihak berwenang, semuanya benar-benar buruk," kata seorang pendukung di dalam stadion kepada stasiun televisi India ANI.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

"Semua orang yang Anda lihat di sini menyukai sepak bola. Kami semua ingin melihat Messi, tetapi itu benar-benar penipuan. Kami ingin uang kami kembali, manajemennya sangat buruk."

"Ini adalah hari kelam bagi Kolkata. Kolkata dikenal karena sepak bolanya, dan kami mencintai sepak bola, kami mencintai Argentina, tetapi pengalaman ini benar-benar sebuah penipuan. Para menteri ada di sana bersama anak-anak mereka, dan orang lain tidak dapat melihat apa pun, kami sangat terluka."

Halaman Selanjutnya :
Klasemen
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Polda Metro Jaya Ringkus Dua Tersangka Pengedar Sabu dan Psikotropika di Kota Tangerang

Polda Metro Jaya Ringkus Dua Tersangka Pengedar Sabu dan Psikotropika di Kota Tangerang

Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya mengamankan dua tersangka dalam kasus peredaran narkotika sabu dan psikotropika Happy Five (H5) di wilayah Kota Tangerang, Banten.
Rekap Hasil Hari Pertama Thailand Masters 2026: 3 Wakil Indonesia Lolos 16 Besar

Rekap Hasil Hari Pertama Thailand Masters 2026: 3 Wakil Indonesia Lolos 16 Besar

Berikut rekap hasil hari pertama Thailand Open 2026
Hukum Merayakan Malam Nisfu Syaban, Sebenarnya Boleh atau Tidak?

Hukum Merayakan Malam Nisfu Syaban, Sebenarnya Boleh atau Tidak?

Ustaz Khalid Basalamah mengupas soal hukum merayakan malam Nisfu Syaban. Menurutnya, tidak masalah asalkan tidak terlampau berlebihan dari syariat agama Islam.
Ramalan Weton 28 Januari 2026: 5 Weton Ini Bakal Dihantam Badai Rezeki Sekaligus Ujian Tak Terduga

Ramalan Weton 28 Januari 2026: 5 Weton Ini Bakal Dihantam Badai Rezeki Sekaligus Ujian Tak Terduga

Tanggal 28 Januari 2026 jatuh pada hari Rabu Pon dalam penanggalan Jawa. Berikut lima weton yang diprediksi akan mengalami dinamika nasib paling drastis.
Tidur Lebih Nyenyak dan Terhindar dari Mimpi Buruk, Biasakan Membaca Doa Sebelum Beristirahat Agar Mimpi Indah

Tidur Lebih Nyenyak dan Terhindar dari Mimpi Buruk, Biasakan Membaca Doa Sebelum Beristirahat Agar Mimpi Indah

tidak sedikit orang merasa tidurnya terganggu karena mimpi buruk yang datang berulang kali dan menimbulkan rasa cemas saat terbangun. Baca doa agar mimpi indah
Viral Pedagang Es Diintimidasi Aparat, TNI Minta Konflik Tak Berkepanjangan

Viral Pedagang Es Diintimidasi Aparat, TNI Minta Konflik Tak Berkepanjangan

Kepala Dinas Penerangan Angkatan Darat (Kadispenad) Brigjen TNI Donny Pramono angkat bicara soal pedagang es gabus yang diamankan aparat gabungan Polri dan TNI usai diduga terbuat dari bahan berbahaya yakni spons.
background

Pekan ke-19

Waktu yang ditampilkan adalah WIB

Trending

Ramalan Weton 28 Januari 2026: 5 Weton Ini Bakal Dihantam Badai Rezeki Sekaligus Ujian Tak Terduga

Ramalan Weton 28 Januari 2026: 5 Weton Ini Bakal Dihantam Badai Rezeki Sekaligus Ujian Tak Terduga

Tanggal 28 Januari 2026 jatuh pada hari Rabu Pon dalam penanggalan Jawa. Berikut lima weton yang diprediksi akan mengalami dinamika nasib paling drastis.
Hukum Merayakan Malam Nisfu Syaban, Sebenarnya Boleh atau Tidak?

Hukum Merayakan Malam Nisfu Syaban, Sebenarnya Boleh atau Tidak?

Ustaz Khalid Basalamah mengupas soal hukum merayakan malam Nisfu Syaban. Menurutnya, tidak masalah asalkan tidak terlampau berlebihan dari syariat agama Islam.
Tidur Lebih Nyenyak dan Terhindar dari Mimpi Buruk, Biasakan Membaca Doa Sebelum Beristirahat Agar Mimpi Indah

Tidur Lebih Nyenyak dan Terhindar dari Mimpi Buruk, Biasakan Membaca Doa Sebelum Beristirahat Agar Mimpi Indah

tidak sedikit orang merasa tidurnya terganggu karena mimpi buruk yang datang berulang kali dan menimbulkan rasa cemas saat terbangun. Baca doa agar mimpi indah
Viral Pedagang Es Diintimidasi Aparat, TNI Minta Konflik Tak Berkepanjangan

Viral Pedagang Es Diintimidasi Aparat, TNI Minta Konflik Tak Berkepanjangan

Kepala Dinas Penerangan Angkatan Darat (Kadispenad) Brigjen TNI Donny Pramono angkat bicara soal pedagang es gabus yang diamankan aparat gabungan Polri dan TNI usai diduga terbuat dari bahan berbahaya yakni spons.
Rekap Hasil Hari Pertama Thailand Masters 2026: 3 Wakil Indonesia Lolos 16 Besar

Rekap Hasil Hari Pertama Thailand Masters 2026: 3 Wakil Indonesia Lolos 16 Besar

Berikut rekap hasil hari pertama Thailand Open 2026
Nasib Tanah Girik Mulai 6 Februari 2026: Benarkah Jadi Milik Negara? Ini Penjelasan Tegas BPN

Nasib Tanah Girik Mulai 6 Februari 2026: Benarkah Jadi Milik Negara? Ini Penjelasan Tegas BPN

Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) berikan penjelaskan soal surat tanah lama, seperti girik yang segera tidak berlaku lagi.
Jadi Saksi Roy Suryo di Kasus Ijazah Palsu Jokowi, Rocky Gerung: Enggak Ada Urusan Memberatkan Meringankan 

Jadi Saksi Roy Suryo di Kasus Ijazah Palsu Jokowi, Rocky Gerung: Enggak Ada Urusan Memberatkan Meringankan 

Diketahui, pemenuhan panggilan pemeriksaan ini dilakukan sebagai saksi meringankan, atas permintaan dari tersangka Roy Suryo Dkk.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT