News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Targetnya Sama dengan Timnas Indonesia, Gennaro Gattuso Selangkah Lagi Jadi Pelatih Timnas Italia demi Bawa Gli Azzuri Lolos Piala Dunia 2026

Targetnya sama dengan Timnas Indonesia, Gennaro Gattuso selangkah lagi jadi pelatih Timnas Italia demi membawa Gli Azzuri lolos ke Piala Dunia 2026.
Sabtu, 14 Juni 2025 - 14:59 WIB
Gennaro Gattuso
Sumber :
  • Antara

Jakarta, tvOnenews.com – Targetnya sama dengan Timnas Indonesia, Gennaro Gattuso selangkah lagi jadi pelatih Timnas Italia demi membawa Gli Azzuri lolos ke Piala Dunia 2026.

Baru-baru ini, Federasi Sepak Bola Italia (FIGC) diisukan akan menunjuk Gennaro Gattuso sebagai pelatih kepala Timnas Italia untuk menggantikan Luciano Spalletti.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Rumor itu mencuat setelah Spalletti resmi mengundurkan diri usai membawa Gli Azzuri meraih kemenangan 2-0 atas Moldova di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Luciano Spalletti pamit sebagai pelatih timnas Italia
Luciano Spalletti pamit sebagai pelatih timnas Italia
Sumber :
  • REUTERS/Daniele Mascolo

 

Praktis, kursi pelatih Gli Azzuri menjadi kosong setelah Spalletti mengonfirmasi pengunduran dirinya pasca pertandingan tersebut.

Bukan karena laga kontra Moldova, melainkan kekalahan telak 0-3 dari Norwegia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang membuat FIGC didorong untuk mencari sosok baru.

Awalnya, Claudio Ranieri menjadi kandidat utama. Namun, pelatih berusia 73 tahun itu menolak tawaran dan memilih fokus pada perannya di AS Roma.

Kemudian nama Stefano Pioli juga sempat muncul ke permukaan, tetapi dia dikabarkan lebih dekat untuk melatih Fiorentina.

Setelah itu, barulah nama Gennaro Gattuso menjadi pilihan terdepan usai saat ini berstatus tanpa tim setelah meninggalkan Hajduk Split pada awal Juni 2025.

Menurut pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano, melaporkan bahwa sang pelatih asal Italia itu selangkah lagi bakal menjadi pelatih anyar Gli Azzuri dan segera menemui kesepakatan.

Gennaro Gattuso
Gennaro Gattuso
Sumber :
  • Antara

 

"Gennaro Gattuso selangkah lagi akan menjadi pelatih baru Timnas Italia dengan kesepakatan akan dirampungkan beberapa hari ke depan," tulis Fabrizio Romano.

Sementara menurut laporan dari Sky Sport Italia dan Football Italia, Gattuso telah menjalani serangkaian diskusi intensif dengan Presiden FIGC, Gabriele Gravina.

Kemudian dengan kepala delegasi Timnas Italia, Gianluigi Buffon, yang juga merupakan mantan rekan setimnya di Gli Azzuri.

Pertemuan tersebut dilaporkan berjalan positif, dengan Buffon memberikan dukungan penuh terhadap pencalonan Gattuso.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Gattuso sendiri memiliki pengalaman melatih klub-klub besar seperti AC Milan, Napoli, Valencia, dan Marseille.

Namun minusnya, rekam jejak kepelatihannya terbilang kurang konsisten, dengan hanya satu trofi Coppa Italia bersama Napoli pada musim 2019-2020.

Halaman Selanjutnya :
Klasemen
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Whip Pink Jadi Penyebab Tewasnya Lula Lahfah? Ini Kata Kemenkes dan Polisi

Whip Pink Jadi Penyebab Tewasnya Lula Lahfah? Ini Kata Kemenkes dan Polisi

Polres Metro Jakarta Selatan merilis hasil penyelidikan tekait kematian selebgram Lula Lahfah di apartemennya kawasan Jakarta Selatan, Jumat (23/1/2026).
Bologna Menggila di Liga Europa! Vincenzo Italiano Pamer Performa Tim Jelang Hadapi AC Milan

Bologna Menggila di Liga Europa! Vincenzo Italiano Pamer Performa Tim Jelang Hadapi AC Milan

Pelatih Bologna Vincenzo Italiano mengaku puas dengan pencapaian timnya di fase liga Liga Europa 2025/2026.
Tutup Putaran Pertama Proliga 2026 Tanpa Kemenangan, Marcos Sugiyama Kecewa Lihat Anak Asuhnya Digulung Megawati Hangestri Cs

Tutup Putaran Pertama Proliga 2026 Tanpa Kemenangan, Marcos Sugiyama Kecewa Lihat Anak Asuhnya Digulung Megawati Hangestri Cs

Medan Falcons menjadi satu-satunya tim di sektor putri yang belum meraih kemenangan di sepanjang putaran pertama Proliga 2026.
PP Perisai Syarikat Islam Tegaskan Dukungan Polri di Bawah Presiden RI

PP Perisai Syarikat Islam Tegaskan Dukungan Polri di Bawah Presiden RI

Pimpinan Pusat (PP) Perisai Syarikat Islam mendukung penuh Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) tetap berada di bawah Presiden Republik Indonesia.
Megawati Hangestri Cs Amankan Posisi Runner Up Putaran Pertama Proliga 2026 , Pelatih JPE Sebut Performa Anak Asuhnya...

Megawati Hangestri Cs Amankan Posisi Runner Up Putaran Pertama Proliga 2026 , Pelatih JPE Sebut Performa Anak Asuhnya...

Juara bertahan Proliga, Jakarta Pertamina Enduro berhasil meraih hasil maksimal pada laga terakhir mereka di putaran pertama musim ini.
Jepang Lolos Lebih Dulu, Uzbekistan Kian Dekat ke 8 Besar Piala Asia Futsal

Jepang Lolos Lebih Dulu, Uzbekistan Kian Dekat ke 8 Besar Piala Asia Futsal

Timnas Uzbekistan memperbesar peluang untuk mendampingi Jepang lolos ke babak delapan besar Piala Asia Futsal 2026 dari Grup C.
background

Pekan ke-19

Waktu yang ditampilkan adalah WIB

Trending

Bologna Menggila di Liga Europa! Vincenzo Italiano Pamer Performa Tim Jelang Hadapi AC Milan

Bologna Menggila di Liga Europa! Vincenzo Italiano Pamer Performa Tim Jelang Hadapi AC Milan

Pelatih Bologna Vincenzo Italiano mengaku puas dengan pencapaian timnya di fase liga Liga Europa 2025/2026.
Telan Empat Kekalahan Beruntun, Kapten Popsivo Polwan Akui Mereka Underperform saat Digulung Jakarta Electric PLN

Telan Empat Kekalahan Beruntun, Kapten Popsivo Polwan Akui Mereka Underperform saat Digulung Jakarta Electric PLN

Runner up Proliga musim lalu, Jakarta Popsivo Polwan belum bisa mengakhiri rentetan hasil buruk mereka di putaran pertama musim ini.
Alasan Polisi Tutup Kasus Penyelidikan Kematian Lula Lahfah, Sang Kekasih Hati Reza Arap Tak Didapati...

Alasan Polisi Tutup Kasus Penyelidikan Kematian Lula Lahfah, Sang Kekasih Hati Reza Arap Tak Didapati...

Polres Metro Jakarta Selatan memastikan bahwa tidak ada tindak pidana dalam kasus meninggalnya selebgram Lula Lahfah.
PP Perisai Syarikat Islam Tegaskan Dukungan Polri di Bawah Presiden RI

PP Perisai Syarikat Islam Tegaskan Dukungan Polri di Bawah Presiden RI

Pimpinan Pusat (PP) Perisai Syarikat Islam mendukung penuh Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) tetap berada di bawah Presiden Republik Indonesia.
Stafsus Menag Tegaskan Visi Presiden Menjaga Kerukunan Umat Beragama dalam Perayaan Natal Kawanua se-Dunia Indonesia

Stafsus Menag Tegaskan Visi Presiden Menjaga Kerukunan Umat Beragama dalam Perayaan Natal Kawanua se-Dunia Indonesia

Staf Khusus Menteri Agama RI sampaikan pesan mendalam dalam Perayaan Natal dan Tahun Baru 2026 Keluarga Besar Kawanua se-Dunia Indonesia di Jakarta (29/1/2026).
Megawati Hangestri Cs Amankan Posisi Runner Up Putaran Pertama Proliga 2026 , Pelatih JPE Sebut Performa Anak Asuhnya...

Megawati Hangestri Cs Amankan Posisi Runner Up Putaran Pertama Proliga 2026 , Pelatih JPE Sebut Performa Anak Asuhnya...

Juara bertahan Proliga, Jakarta Pertamina Enduro berhasil meraih hasil maksimal pada laga terakhir mereka di putaran pertama musim ini.
Tutup Putaran Pertama Proliga 2026 Tanpa Kemenangan, Marcos Sugiyama Kecewa Lihat Anak Asuhnya Digulung Megawati Hangestri Cs

Tutup Putaran Pertama Proliga 2026 Tanpa Kemenangan, Marcos Sugiyama Kecewa Lihat Anak Asuhnya Digulung Megawati Hangestri Cs

Medan Falcons menjadi satu-satunya tim di sektor putri yang belum meraih kemenangan di sepanjang putaran pertama Proliga 2026.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT